Sukses

Arie Untung Masuk Rumah Sakit, Fenita Arie Curhat Sulitnya Sakit Saat Pandemi Covid-19

Arie Untung harus dirawat karena sakit demam berdarah.

Liputan6.com, Jakarta - Fenita Arie mengungkap bahwa suaminya, Arie Untung, sedang menjalani perawatan intensif di rumah sakit karena demam berdarah.

Hal ini disampaikan Fenita Arie melalui unggahan terbaru di Instagram pribadinya. Ibu tiga anak ini pun curhat betapa sulitnya jatuh sakit di masa pandemi Covid-19.

"Cuma disini aq mau share aja ke temen2, yaitu kita mesti jaga kesehatan banget,terlepas covid ato apapun itu beneran deh sakit selama masa pandemi ini ujian nya jg MasyaAllah," tulis Fenita pada Kamis (25/3/2021).

Awalnya, Fenita Arie ingin suaminya menjalani rawat jalan. Situasi pandemi membuatnya takut bila harus menjalani rawat inap di rumah sakit.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Harus Dirawat

"Tp krn keadaan mas arie 4 hari yg lalu bener2 lemes banget jd mau ga mau kita cari rs yg tdk menangani covid.. Alhamdulillah setelah cari2 tau nanya kesana kemari akhirnya nemu @brawijayahospitalsaharjo yg sejauh ini bebas dari covid," tuturnya.

"Krn tetep kita harus liat keadaan pasien,kl memang harus dibawah pantauan dokter dan perawatan intensif InsyaAllah kita ikhtiar aja berikan yg terbaik," sambungnya.

3 dari 4 halaman

Penggugur Dosa

Meski berat dilalui, namun Fenita Arie yakin bahwa sakit yang dialami Arie Untung dapat menggugurkan dosa.

"Bismillah semoga ini sebagai penggugur dosa,jd mas @ariekuntung harus bedrest krn DBD, dan skrg trombosit nya lagi turun terus krn siklus DB nya..bantu doa nya ya temen2 semoga cepet pulih lagi dan trombosit nya kembali naik," kata dia.

4 dari 4 halaman

Doa

Doa pun mengalir deras untuk Arie Untung. "Semoga cepat sembuh suami nya mba fenita. Aamiin," kata salah satu warganet.

"Syafakallah @ariekuntung. @fenitarie semoga diberi kekuatan dan kesehatan untuk terus mendampingi," Asma Nadia menambahkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.