Sukses

Upin Ipin The Movie: Keris Siamang Tunggal Tayang di Malam Tahun Baru

Sarat akan pesan yang baik dalam setiap ceritanya, membuat film Upin Ipin ini layak untuk disaksikan bersama keluarga.

Liputan6.com, Jakarta Malam pergantian tahun menjadi momen berkumpul bagi setiap keluarga. Menyaksikan sajian program televisi bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu menyongsong tahun 2021. Termasuk, melihat film Upin dan Ipin yang sangat digemari anak-anak dan keluarga.

Pada malam pergantian tahun, Upin Ipin The Movie siap menghibur keluarga dengan cerita bertema Keris Siamang Tunggal. Cerita animasi yang menampilkan keseruan Upin Ipin bersama teman-temannya bisa disaksikan pada 31 Desember 2020 pukul 18.00 WIB.

Tayangan Upin Ipin The Movie juga merupakan bentuk sajian hiburan yang mendukung program pemerintah agar setiap keluarga berada di rumah saja selama wabah pandemi Covid-19. Dengan cerita yang seru, Upin Ipin The Movie bisa menjadi alternatif hiburan menunggu pergantian tahun.

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Upin dan Ipin Berpisah

Dalam film Upin Ipin The Movie: Keris Siamang Tunggal ini, pertama kalinya setelah 13 tahun bersama, Upindan Ipin terpisah untuk berpetualang di tempat yang berbeda demi mengembalikan kejayaan Kerajaan Inderaloka.

 

3 dari 5 halaman

Pesan Baik

Sarat akan pesan yang baik dalam setiap ceritanya, membuat film Upin dan Ipin ini layak untuk disaksikan bersama keluarga. Upin Ipin The Movie: Keris Siamang Tunggal juga memiliki cerita yang runut, alurnya padat dan semua karakter pendukung tampil bercerita dan menjadi bagian penting dalam film ini.

 

4 dari 5 halaman

Keris Mistis

Bermula ketika Upin, Ipin, Ehsan, Fizi, Mail, Jarjit, Mei Mei, dan Susanti tersandung keris mistis (belati Melayu) di gudang Tok Dalang. Ternyata keris itu membuka jalan dan menuntun mereka ke Kerajaan Inderaloka.

Upin dan Ipin harus terpisah ke dua tempat yang berbeda untuk mengembalikan kejayaan Kerajaan Inderaloka.

 

5 dari 5 halaman

Diputar di 6 Negara

Film Upin Ipin The Movie: Keris Siamang Tunggal sendiripun telah diputar tak hanya di Indonesia melainkan di beberapa negara seperti Malaysia, Jepang, Singapura, China, dan Brunei.

Bagaimana kelanjutan keseruan cerita Upin dan Ipin dalam mengembalikan kejayaan kerajaan Inderaloka? Saksikan film animasi Upin & Ipin: Keris Siamang Tunggal pada Kamis, 31 Desember 2020, pukul 18.00 WIB di MNCTV

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.