Sukses

Daniel Mananta Balik Jadi Host Pencarian Bakat, Ada Apa dengan Boy William?

Daniel Mananta terlihat masuk ke dalam ruang ganti Boy William.

Liputan6.com, Jakarta Daniel Mananta membuat publik terkejut pada Senin (21/12/2020) malam. Pasalnya mengintip Instagram Stories sang presenter, Daniel terlihat menggantikan Boy William di ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Dalam video singkat di Instagram Stories, Daniel Mananta terlihat masuk ke dalam ruang ganti Boy William. Di situlah terkuak bahwa ia sedang menggantikan Boy di atas panggung Indonesian Idol untuk sementara waktu.

"Boy, gua pinjam ruangan lo dulu ya. Gua pinjam stage lo juga tepatnya," ujar Daniel Mananta sambil masuk ke dalam ruangan Boy William dengan masih mengenakan masker.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Tak Menduga

Pada video singkat selanjutnya, Daniel mengaku bahwa dirinya tak menyangka bisa menjadi host acara di Indonesian Idol lagi.

"Here we go again. I didnt expect this to happen this year," celetuk Daniel Mananta saat masuk ke ruangan para juri yang terdiri dari Ari Lasso dan Anang Hermansyah.

3 dari 5 halaman

Hadiah Tuhan

Meskipun tak menjelaskan alasan Boy William tak bisa hadir, Daniel menganggap hal ini sebagai berkah dari Yang Maha Kuasa.

"Wow! Ini gua harus bilang kalau ini adalah hadiah dari Tuhan. Gua enggak kira bisa di sini lagi...," celetuk Daniel.

 

4 dari 5 halaman

Sakit

Mengintip Instagram Stories Boy William, ia mengunggah ulang Stories Daniel sambil menngatakan bahwa dirinya sedang sakit.

Mengintip media sosial, rupanya warganet yang menyaksikan acara ini menyebut bahwa tiga juri Indonesian Idol, yakni Judika, Maia Estianty, dan Rossa juga mengalami hal serupa. Mereka digantikan oleh musikus nasional lain.

 

5 dari 5 halaman

Diduga Terkait Covid-19

Dari sisi peserta, diumumkan bahwa tiga orang mengundurkan diri karena sakit. Sejumlah warganet pun menduga bahwa mereka yang tak bisa hadir malam ini terkait dengan Covid-19.

Namun pihak televisi maupun penyelenggara masih belum menyampaikan pengumuman lebih lanjut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.