Sukses

Vicky Prasetyo Ngaku Ikhlas dan Tak Dendam Terhadap Angel Lelga, Ini Alasannya

Keluar dari tahanan, Vicky Prasetyo berbagi cerita soal perasaannya kepada Angel Lelga.

Liputan6.com, Jakarta Vicky Prasetyo sempat mendekam di Rutan Salemba Jakarta selama hampir tiga bulan, setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus pencemaran nama baik atas laporan Angel Lelga.

Kini Vicky Prasetyo bisa menghirup udara bebas setelah permohonan penangguhan penahanannya dikabulkan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Bagi Vicky Prasetyo, banyak hikmah yang dipetik dari kasus perseteruannya dengan bintang film Susuk Pocong. Ia kini jadi lebih rendah hati dan tak mau menyalahkan satu sama lain.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Bukan Ajang Saling Tunjuk

"Yang pasti, sekarang bukan ajang untuk saling menunjuk siapa yang salah dan siapa yang benar. Semoga kejadian ini bisa menjadikan rasa evaluasi diri untuk lebih baik ke depannya," beri tahu Vicky Prasetyo.

"Kita masing-masinglah, semuanya," sambung Vicky Prasetyo ketika berbincang dengan Raffi Ahmad dalam video yang dipublikasikan di kanal YouTube RANS Entertainment, 19 September 2020.

3 dari 5 halaman

Tak Menanam Dendam

Pria yang mengaku sudah menikah 24 kali itu juga tidak menyimpan dendam terhadap Angel Lelga yang membuatnya mendekam di penjara.

"Saya, sih sebenarnya insyaallah, untuk tidak menanam hal dendam atau apa. Ya, sudah. Semua sudah berjalan prosesnya. Saya lebih menarik (hikmah) untuk biar bagaimanapun, dia pernah menjadi istri saya," Vicky Prasetyo menyambung.

4 dari 5 halaman

Kebaikan Angel Lelga

Vicky Prasetyo tak mau melupakan kebaikan Angel Lelga selama ini. Ia menganggap wajar apa yang dilakukan wanita yang dinikahinya Februari 2018 itu.

"Pasti ada beberapa kebaikan yang sudah saya rasakan. Wajar wanita seperti itu. Enggak adil kalau wanita yang sudah mengabdi sama kita sebelumnya kita lawan dengan kekerasan dan apa pun," Vicky Prasetyo berpendapat.

 

5 dari 5 halaman

Bijaksana dan Dewasa

Lebih lanjut, Vicky Prasetyo ikhlas terkait proses hukum yang dilaluinya. Yang terpenting saat ini, berpikir lebih bijaksana dan dewasa. "Kalau memang penjara yang kemarin bisa membayar rasa kepuasan atau apa pun, ya saya ikhlas saja," Vicky Prasetyo mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.