Sukses

Bebizie Ngaku Sempat Dijanjikan Bakal Dinikahi oleh Suami Rica Andriani

Sebelum menikah dengan Rica Andriani, Fahrul Sudiana sempat berjanji akan mempersunting Bebizie.

Liputan6.com, Jakarta - Pedangdut Bebizie mengaku pernah menjalin hubungan dengan Kompol Fahrul Sudiana, sebelum akhirnya menikah dengan selebgram Rica Andriani. Keduanya menjalin asmara selama tiga tahun, dan berpisah pada 2019.

Pelantun "Nyamuk Malam" ini menuturkan, saat berpacaran ia sempat dijanjikan akan dinikahi oleh Fahrul Sudiana yang kini telah resmi menjadi suami Rica Andriani. Namun takdir berkata lain, Fahrul Sudiana memilih mempersunting Rica Andriani setelah memutuskan Bebizie.

"Hampir tiga tahun saya cuma dijanji-janjiin (menikah). Iya ntar iya ntar, kalau sudah jadi kapolsek," ungkap Bebizie, saat dihubungi lewat sambungan telepon, Jumat (3/4/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Bertengkar

Pertengkaran selalu saja terjadi setiap kali Bebizie menanyakan soal pernikahan kepada Fahrul.

"Kalau saya tanya lagi malah suka jadi pertengkaran, akhirnya saya diam. Dan terakhir itu, saya sudah nggak tahan, kayaknya kok semakin enggak jelas," ucap Bebizie.

3 dari 4 halaman

Hilang

Lantaran sering bertengkar, hubungan keduanya pun mulai retak. Tanpa ada ucapan putus atau perpisahan, Fahrul Sudiana meninggalkan Bebizie begitu saja.

"Januari tanggal 15 2020 itu saya masih ada ketemuan dengan dia. Setelah itu nggak ada kabar lagi sampai saya dengar kabar ini," katanya.

4 dari 4 halaman

Kaget

Kaget dan kecewa begitulah yang dirasakan Bebizie saat tahu Fahrul Sudiana menikah dengan Rica Andriani, wanita yang baru dipacarinya beberapa minggu saja.

"Dan tiba-tiba tahunya sudah dekat dengan si selebgram ini dan sudah lamaran. Saya sendiri kaget," kata Bebiezie.

Seperti diketahui Rica Andriani dipersunting Kompol Fahrul Sudiana, 21 Maret 2020. Pesta pernikahan mereka di sebuah hotel mewah dianggap tak menuruti seruan di tengah wabah Corona.

Fahrul dicopot dari jabatan Kapolsek Kembangan Jakarta Barat dan dimutasi berdinas di Polda Metro Jaya. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini