Sukses

Ibunda Baim Wong Sudah Lama Mengidap Diabetes

Diabetes yang diidap bunda Baim Wong membuat komplikasi penyakit lainnya.

Liputan6.com, Jakarta Ibunda Baim Wong meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan Intensif di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat, Jumat (6/3/2020) malam. Winda salah satu kerabat Baim Wong menuturkan, Kartini Marta Atmadja sang bunda sudah lama mengidap penyakit diabetes.

Karena penyakit tersebut, ibunda Baim Wong kerap keluar masuk rumah sakit lantaran diabetes menyebabkan penyakit lain alias komplikasi.

"Sakit sudah lama diabetes," kata Winda di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3/2020) pagi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sudah Tenang

Sementara itu, Baim Wong enggan berbicara banyak terkait meninggalnya sang bunda. Yang pasti kata Baim ibunya kini sudah tenang di pangkuan Sang Khaliq.

"Doain aja, mama juga sudah tenang," kata Baim Wong.

3 dari 4 halaman

Minta Doa

Suami Paula Verhoven  iniminta doa agar ibunya mendapatkan tempat yang terbaik di sisi-Nya. Agar segala kesalahannya semasa hidup bisa diampuni, untuk mempermudah jalannya menuju Sang Khalik.

"Mudah-mudahan juga doain mama supaya tenang di sana," katanya.

4 dari 4 halaman

Dimakamkan di Purwakarta

Saat ini, jenazah ibunda Baim Wong tengah dalam perjalanan menuju kota kelahirannya, Purwakarta, Jawa Barat, untuk di makamkan di TPU Sinar Sari Rawa Mekar. Sebelumnya, jenaah sempat di semayamkan di rumah duka di kawasan Menteng, Jakarta Barat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini