Sukses

Angga Yunanda Sedih Saat Meet and Greet Film Habibie & Ainun 3, Kenapa?

Sebelum film Habibie & Ainun 3 meluncur di bioskop Tanah Air, Angga Yunanda punya harapan besar untuk bertemu dengan Habibie.

Liputan6.com, Jakarta - Angga Yunanda menjadi salah satu aktor yang terpilih untuk bermain dalam film Habibie & Ainun 3. Ia mendapat peran sebagai Pasha, salah satu cucu Habibie.

Sebagai pemain, Angga Yunanda ikut dalam rombongan para pemain yang sedang mempromosikan film Habibie & Ainun 3 di Yogyakarta selama dua hari.

Angga Yunanda, tak menyangka sambutan yang diterima para pemain Habibie & Ainun 3 ini luar biasa.

"Seru banget, Jogja sambutannya luar biasa banget dari temen-temen semua. Enggak menyangka bakal serame itu, bener-bener kayak saty mal itu penuh sama temen-temenku yang ada di Jogja," terang Angga Yunanda, di Hotel Marriot, Yogyakarta, baru-baru ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Sedih

Meski dikelilingi para pemain lain, serta para penggemar yang membludak memanggil namanya namun Angga Yunanda merasakan kesedihan, kenapa?

 

3 dari 7 halaman

Tak Bisa Bertemu Habibie

Sebelum film Habibie & Ainun 3 meluncur di bioskop Tanah Air, Angga Yunanda punya harapan besar untuk bertemu dengan Habibie.

"Berharapnya, pas syuting enggak sempat ketemu tapi semoga pas promo atau nonton bareng bisa ketemu. Tapi ternyata takdir berkata lain. Itu seh yang aku sayangin," ujar pemain Dua Garis Biru ini.

 

4 dari 7 halaman

Syuting Hari Pertama

Saat syuting hari pertama, Angga Yunanda sedikit menyesal tak berada di rumah Habibie. Ia mendapat scene di Taman Makam Pahlawan.

"Kalau enggak salah beliau melihat proses syuting hari pertama di rumah beliau, pas adegan sama anak dan cucu-cucunya. Tapi sayangnya, di hari pertama aku enggak ada di sana jadi enggak sempat ketemu, karena aku kedapatan syuting di Taman Makam Pahlawan. Itu yang aku sayangkan," kenangnya.

 

5 dari 7 halaman

Mulai Istirahat

Harapan peraih penghargaan SCTV Awards 2016 sebagai Pendatang Baru Paling Ngetop ini masih tinggi untuk bertemu dengan Habibie. Namun, di hari kedua hingga selesai, Habibie menjalani perawatan di rumah sakit.

"Pas hari berikutnya, eyang sudah mulai cek kesehatan di rumah sakit, dan sampai selesai syuting beliau istirahat di rumah sakit," paparnya.

 

6 dari 7 halaman

Tak Jenguk

Keinginan besar Angga Yunanda ini pun harus terkikis. Ia juga tak menjenguk Habibie saat berada di rumah sakit.

 

7 dari 7 halaman

Takut Memperburuk Kesehatan

"Iya enggak jenguk karena biar istirahat sih sebenarnya. Kan enggak enak eyangnya kalau ada gangguan. Sebab yang aku dengar dari Kak Reza dan Mas Hanung Bramantyo, eyang tuh paling seneng diajak ngobrol. Kalau kita ajak ngobrol enggak berhenti. jadinya takut malah memperburuk kesehatan eyang," pungkasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.