Sukses

Tina Toon Berharap Ahok Bisa Lebih Baik Setelah Bebas

Bebasnya Ahok disambut baik oleh kalangan selebriti yang salah satunya adalah Tina Toon.

Liputan6.com, Jakarta - Terhitung sejak Kamis (24/1/2019), Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok telah resmi bebas dari penjara. Ahok bebas setelah selesai menjalani hukuman terkait kasus penistaan agama selama satu tahun, 8 bulan dan 15 hari.

Bebasnya Ahok ini disambut baik oleh berbagai kalangan termasuk juga dari para selebriti yang salah satunya adalah Tina Toon. Terkait bebasnya Ahok ini, Tina Toon berharap agar Ahok terus berjuang untuk bangsa dan negara seperti sediakala, baik dalam bidang politik ataupun bidang lainnya.

"Selamat pak BTP atas kebebasannya semoga lebih baik lagi. Apapun yang ada kekurangan di belakang, diperbaiki dan ke depannya bisa jadi figur yang berjuang untuk bangsa dan negara. Mau di wilayah manapun, politik atau tidak, itu pilihan Pak Basuki, intinya jadi tokoh yang berjuang," kata Tina Toon saat dihubungi melalui sambungan telepon pada Kamis (24/1/2019).

Tina Toon mengaku memang mengenal Ahok secara personal. Menurutnya, Ahok adalah pribadi yang dianggapnya luar biasa.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tegas

"Aku sih pernah ketemu dan sering lihat beliau dari track record-nya  Kalau buat aku, beliau orangnya tegas dan (kasus) kemarin itu karena beliau sangat fenomenal, jadi apapun keluar dari Pak Basuki sangat menjadi perhatian. Beliau salah satu tokoh yang luar biasa, memperjuangkan masyarakat terutama kemarin saat menjabat jadi gubernur DKI Jakarta," aku Tina Toon.

3 dari 3 halaman

Berpengaruh Positif

Di hari kebebasan Ahok, Tina Toon menaruh harapan besar kepada sosok fenomenal tersebut. Ia berharap setelah bebas, Ahok mempertahankan konsistensi perjuangannya yang telah ia lakukan selama ini.

"Beliau jadi tokoh yang berpengaruh positif buat masyarakat tetap berjuang demi bangsa dan tetap jadi anak bangsa yang berjuang terutama wong cilik. Intinya tetap konsisten dengan perjuangannya. Semoga lebih baik dengan kebebasan ini," harap Tina Toon.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.