Sukses

Tiket Jumpa Penggemar Park Bo Gum Dijual Mulai Rp 750 Ribu

Penjualan tiket jumpa penggemar Park Bo Gum akan mulai digelar pada 13 Januari 2019.

Liputan6.com, Jakarta Aktor populer Korea Selatan Park Bo Gum akan mampir ke Indonesia dalam beberapa waktu mendatang. Pada 23 Maret nanti, aktor Encounter ini bakal menggelar jumpa penggemar di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.

Mecimapro selaku promotor jumpa penggemar Park Bo Gum, baru saja mengumumkan harga tiket dan seat plan acara ini.

Dari tweet promotor ini pada Kamis (10/1/2019), diinformasikan bahwa harga tiket acara ini ditawarkan dalam empat kelas yang berbeda. Untuk kelas pink yang terletak paling belakang, harganya Rp 750 ribu.

Sementara untuk kelas termahal yang mendapat bangku terdepan, yakni blue, harganya mencapai Rp 2,55 juta. Seluruh kategori ini, diikutsertakan dalam acara hi-touch dengan Park Bo Gum.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Penjualan Tiket

Tiket ini, mulai bisa didapatkan secara online lewat Indotix, Palemtiket, dan MPC FC.

Penjualan untuk member Mecimapro akan mulai digelar pada 13 Januari 2019 pukul 14.00 WIB. Sementara para pembeli umum, baru bisa memesan tiket dua jam setelahnya.

3 dari 3 halaman

Tur di Sejumlah Negara

Selain di Indonesia, rangkaian tur fan meeting Park Bo Gum ini juga akan diadakan di kota-kota di sejumlah negara. Dimulai di Seoul pada 26 Januari mendatang, dan berlanjut ke Jepang, Bangkok, Singapura, Hong Kong, Kuala Lumpur, hingga Taiwan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini