Sukses

Hamil, Sarwendah Kurangi Kegiatan Memasak

Kandungan istri Ruben Onsu, Sarwendah, sudah memasuki usia tiga bulan.

Liputan6.com, Jakarta - Kandungan istri Ruben Onsu, Sarwendah, sudah memasuki usia tiga bulan. Ia bersyukur, kehamilan keduanya ini lebih baik dari sebelumnya.

"Lebih enak ya dari pada Thalia. Waktu Tahlia itu harus pakai kursi roda. Kalau ini masih bisa jalan-jalan, masih beraktivitas," ujar Sarwendah, di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Meski sempat muntah, sekarang nafsu makan Sarwendah mulai meningkat. Beruntung, berat badannya tidak naik signifikan.

"Aku baru naik setengah kilo karena awal-awal kan aku muntah terus," ucap Sarwendah, dilansir Jawapos.com. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sulit Cium Aroma Masakan

Dalam kondisi hamil, satu kegiatan Sarwendah yang dikurangi yaitu masak memasak. Pasalnya, ia tak bisa mencium aroma masakan.

"Iya lagi ngurangin kegiatan masak-masak, soalnya aku lagi enggak suka cium bau bumbu masak," tambah Sarwendah. 

3 dari 3 halaman

Tak Bisa Makan Ayam

Selain mencium aroma masakan, Sarwendah ternyata tidak suka memakan masakan yang berhubungan dengan ayam. Aroma masakan dengan bahan dasar ayam membuatnya mual.

"Aku juga enggak tahu, aku tuh kalau makan ayam mual. Jangankan makan ayam, cium bau ayam aja aku mual," ungkapnya.

Walaupun tak memakan ayam, Sarwendah memiliki cara untuk memenuhi gizinya demi kebutuhan calon bayi di dalam perutnya, yakni dengan banyak mengonsumsi buah dan sayur, serta ikan.

 

Untuk mengetahui berita lainnya dari JawaPos, klik di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini