Sukses

Syuting di Vila Berusia 40 Tahun, Ini Pengalaman Karina Suwandi

Karina Suwandi mengalami pengalaman berkesan selama syuting film Sebelum Iblis Menjemput

Liputan6.com, Jakarta - Karina Suwandi sempat berpikir agak lama saat ditawari bermain film Sebelum Iblis Menjemput. Bukan hanya karena ini terhitung film drama horor pertama, tapi ada beberapa alasan lain. 

"Saya agak berpikir juga waktu baca script. Apalagi dikasih tahu kita akan syuting di sebuah vila yang sudah berusia puluhan tahun. Wow banget kan," kata Karina Suwandi saat Intimate Interview FB Live d kantor redaksi Liputan6.com, di Gondangdia, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. 

Dalam film produksi Screenplay Films, Sky Media dan Legacy Pictures, Karina Suwandi berperan sebagai ibu tiri dari karakter Alfi yang diperankan oleh Chelsea Islan.

"Karakter saya menantang, ceritanya seru. Dan saya senang bisa beradu akting dengan artis-artis muda," papar mantan model di era tahun 1990-an ini. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Adegan Emosional

Soal adu akting dengan Chelsea Islan, rupanya bukan hanya Karina Suwandi yang merasakan kesan mendalam. Chelsea pun mengaku senang karena menjalani satu adegan yang menguras emosinya, bersama dengan Karina. 

"Jadi ada satu adegan, aku nggak bisa cerita, yang aku satu frame sama Mbak Karina. Pokoknya nguras emosi banget," kata Chelsea Islan. 

3 dari 4 halaman

Nggak Ada Yang Aneh

Selama syuting di vila tua berusia 40 tahun, Karina Suwandi mengaku tak mengalami kejadian aneh.

"Selama 30 hari kami syuting bareng. Di tempat yang nyaris sama ya vila tua, hutan dan lainnya di kawasan Jawa Barat. Nggak ada sih yang aneh-aneh terjadi," ungkap pemain sinetron Warkop di Indosiar ini.

4 dari 4 halaman

Main Kartu

Karina mengaku justru merasa enjoy menjalani syuting film yang akan tayang mulai 9 Agustus 2018 itu. "Kalau kami nggak take sesama pemain kan bisa duduk bareng ngobrol. Bahkan ya sekedar ngisi waktu bermain kartu," katanya. 

Artis berdarah Ceko-Jawa ini menekankan peran Abimana Aryasatya sebagai produser yang mengawal semuanya selama syuting. "Abi selalu memastikan semua aman dan nyaman selama syuting," kata Karina tentang proses pembuatan film yang disutradarai Kimo Tjahjanto ini. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini