Sukses

Wamil, Foto Taecyeon 2PM Berseragam Tentara Bikin Warganet Jatuh Cinta

Warganet mendadak dihebohkan dengan penampilan Taecyeon 2PM dalam balutan seragam tentara saat wamil.

Liputan6.com, Seoul: Taecyeon merupakan personel 2PM yang paling menonjol di antara personel lainnya. Wajar saja, Taecyeon memiliki tubuh yang tinggi menjulang yaitu 185 sentimeter sehingga membuatnya memiliki ciri khas tersendiri.

Selain itu, Taecyeon juga dikenal memiliki tubuh yang seksi. Dengan kelebihannya itu, Taecyeon pun memiliki citra macho sebagai idola sehingga ia mendapatkan sebutan sebagai beastly idol (idola kekar).

Foto Taecyeon tengah wajib militer beredar luas, otot kekar Taecyeon pun membuatnya tampak sangat tampan dalam balutan seragam tentara.

Warganet, baik penggemar maupun bukan, sempat heboh melihat member 2PM ini yang menjadi tentara. Taecyeon bahkan sampai disebut sebagai Kapten Taecyeon karena pesonanya itu, diwartakan KoreaBoo, Rabu (20/6/2018).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Pemimpin

Taeceyon juga dikabarkan menjadi komandan peleton di antara rekan-rekannya di tempatnya bertugas. Sebuah video memperlihatkan Tacyeon tengah menjadi pemimpin upacara juga sempat beredar luas, membuat warganet makin jatuh hati kepada member 2PM ini.

3 dari 5 halaman

Reaksi Warganet

"Melihat Taecyeon, aku benar-benar tak percaya ia adalah seorang idol. Ia benar-benar tampan, persis tentara sungguhan, memang mendedikasikan hidupnya untuk negara," tulis seorang warganet di Instagram.

Ada juga yang berkomentar di sebuah forum penggemar, "Aku benar-benar bangga dengan Taecyeon. Ia sungguh tampan, dan punya prestasi."

4 dari 5 halaman

Sempat Gagal Wamil

Taecyeon sempat gagal beberapa kali dalam mengikuti tes kesehatan yang dilakukannya sebelum mendaftarkan diri mengikuti wajib militer. Padahal, hasrat Taecyeon untuk ikut wamil sudah sejak lama, dilansir dari Naver, baru-baru ini.

5 dari 5 halaman

Cedera

Ia telah mendaftar sejak 2008 silam. Namun ia terganjal karena cedera yang pernah dialaminya. Tes kesehatan tersebut mengungkapkan Taecyeon boleh mengikuti wamil, hanya sebatas pelayanan publik semata.

Untuk bisa mengikuti wamil, pada 2012 lalu Taecyeon pun menjalani operasi untuk mengobati cedera yang menjadi penghalangnya itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini