Sukses

Marissa Haque Lanjutkan Riset Buku ke Vietnam

Marissa Haque tengah sibuk melakukan riset dan penelitian.

Liputan6.com, Jakarta - Marissa Haque tengah melakukan riset dan penelitian sebagai materi untuk meluncurkan buku bertema halal.

Riset yang dilakukan Marissa Haque dilakukan di sejumlah negara di kawasan Asia Tenggara.

Baru-baru ini, istri Ikang Fawzi sudah berkunjung ke Malaysia, Thailand dan Vietnam untuk mengerjakan riset dan penelitian buku yang akan dibuatnya.

Dalam kunjungannya, Marissa Haque juga berkesempatan untuk bertemu dengan pejabat Indonesia di luar negeri.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bertemu Duta Besar

"Setelah kemarin diterima Dubes RI untuk Vietnam H.E Ibnu Hadi, saya juga diterima oleh Dubes RI untuk Thailand," kata Marissa Haque melalui sambungan telepon di Jakarta, Minggu (13/5/2018).

 

 

 

 

 

3 dari 3 halaman

Kumpulkan Materi

Seperti diketahui, buku berjudul Halal dan Jawa di Thailand yang ditulis Marissa Haque, mencapai sukses karena dijadikan referensi masyarakat Indonesia yang berada di Thailand.

Dari situ, Marissa Haque kemudian melanjutkan kembali riset dan penelitian mengenai masalah halal, di sejumlah negara di Asia Tenggara.

"Fokusnya untuk masalah halal saja," dia menceritakan.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.