Sukses

Sebelum Meninggal, David Bowie Ternyata Sudah Nonton Warcraft

Saat akan meninggal, David Bowie ternyata sudah menonton Warcraft terlebih dahulu sebelum tayang di bioskop.

Liputan6.com, Los Angeles - Duncan Jones, sutradara film Warcraft baru saja bercerita mengenai kenangan terakhirnya bersama sang ayah, mendiang penyanyi legendaris David Bowie. Ternyata Bowie telah menonton Warcraft terlebih dahulu sebelum meninggal pada Januari 2016 lalu.

Disampaikan oleh NME, Rabu (1/6/2016), diketahui film Warcraft yang disaksikan oleh David Bowie tersebut merupakan versi awal yang masih dalam proses pengerjaan Duncan Jones. Sehingga versinya masih berupa film mentahan.

Duncan Jones, putra dari legendaris di dunia musik David Bowie (e!)

 

Kepada The Daily Beast, Jones bercerita soal David Bowie. Ia menyampaikan, "Bagi orang lain, dia adalah seseorang. Bagi saya, dia adalah ayah saya. Ia selalu tertarik pada hal-hal yang saya kerjakan. Jadi saya menunjukkan padanya apa yang saya kerjakan, dan dia bersemangat untuk saya. Ia senang bahwa saya melakukan hal yang saya gemari dalam hidup saya."

Sebelumnya, Duncan Jones sempat menjadi sutradara Moon dan Source Code. Ia mengaku ingin membuat Warcraft berbeda dari film fantasi lain dan menjauhi dari kemiripan dengan The Lord Of The Rings.

Warcraft, film adaptasi video game populer. (bbci.co.uk)

Disampaikan Jones, "Kami mencoba untuk menceritakan kisah yang berbeda dari fantasi Tolkien, di mana makhluk dan manusia adalah sosok baik dan monster adalah sosok jahat. Semua jenis film fantasi ingin menjadi Lord Of The Rings."

Warcraft diambil dari seri video game dan novel yang terhitung laris di pasaran. Dominic Cooper, Travis Fimmel, dan Paula Patton menjadi bintangnya. Setelah Warcraft, Duncan Jones akan menggarap film selanjutnya yang berjudul Mute. Berjenis drama gangster film tersebut akan dibintangi Paul Rudd dan Alexander Skarsgard.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini