Sukses

Balada Aktor Muda Game of Thrones yang Kini Kesepian

Isaac Hempstead Wright, aktor muda pemeran Bran Stark di Game of Thrones, meluapkan kesepiannya saat syuting musim keenam.

Liputan6.com, Jakarta - Pencinta Game of Thrones kini tengah mengantisipasi musim keenam serial besutan HBO itu. Salah satu pemain yang akan kembali bermain adalah Isaac Hempstead Wright. Perannya sebagai Bran Stark akan mengisi ketidakhadirannya di musim kelima pada tahun lalu.

Isaac Hempstead Wright kini semakin dewasa. Usianya sudah mencapai 17 tahun. Ia pertama kali tampil di musim pertama pada usia yang masih sangat muda, yakni 12 tahun. Perannya sebagai Bran Stark membuatnya akrab dengan pemain keluarga besar Stark yang sudah dianggapnya sebagai saudara di musim pertama. Sebut saja Kit Harington, Sophie Turner, dan Maisie Williams.

Aktor muda Isaac Hempstead Wright, pemeran Bran Stark di Game of Thrones. (HBO)

 

Seiring bertambahnya musim, Isaac menyadari bahwa karakternya, Bran, sudah tak bisa bergantung pada keluarga lagi. Pasalnya, hampir seluruh keluarga Stark dibunuh di musim-musim sebelumnya. Bahkan karakter yang masih hidup pun terpisah jauh darinya. Ditambah lagi, proses syuting dilakukan di tempat yang berbeda-beda. Alhasil, Isaac pun jadi sulit untuk berinteraksi dengan mereka.

"Di sini, semua karakternya disebar di berbagai kerajaan, sehingga jelas tidak semua pemain bisa berinteraksi. Namun kami (pemeran keluarga Stark) sempat sering keluar bersama. Saya sempat berpikir bisa terus bersama mereka. Pada kenyataannya kami semua juga berada di negara yang berbeda-beda," ujarnya kepada Liputan6.com dalam sebuah wawancara via telepon bersama HBO beberapa waktu lalu.

Aktor muda Isaac Hempstead Wright, pemeran Bran Stark di Game of Thrones. (HBO)

Terakhir kali tampil di musim keempat, Bran Stark terlihat bertemu dengan sosok misterius yang hendak menyembuhkan kakinya. Lalu sebuah dialog mengisyaratkan bahwa Bran akan memiliki kemampuan untuk bisa terbang di udara.

Isaac sendiri merahasiakan bagaimana nasib karakternya di musim keenam Game of Thrones. Namun ia mengungkapkan apa yang pernah menjadi harapannya terhadap Bran. "Tentu saja saya ingin Bran menjadi pahlawan yang menyelamatkan semuanya," katanya bersemangat.

Berdasarkan buku serial fantasi karya George R.R. Martin, Game of Thrones menceritakan perjuangan menggapai kekuasaan tertinggi dari seluruh kerajaan yang luas dengan kehidupan yang sangat keras. Sepuluh episode musim keenam tayang di HBO dan episode pertama dimulai pada 25 April 2016.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.