Sukses

Kasus Inul Vizta, Siti Badriah: Seperti Dibunuh dari Belakang

"Walau suara saya fals, tolong dihargai," kata Siti Badriah.

Liputan6.com, Jakarta Siti Badriah selaku penyanyi dari label Nagaswara mengaku merasa dirugikan oleh PT Vizta Mandiri, pemilik rumah karaoke. Siti Bariah kecewa lantaran video klip lagunya yang berjudul Bara Bere di layar Inul Vizta tak sesuai dengan video klip yang asli.

"Ya video klipnya dikaraoke apa, gambarnya beda. Contoh lagu Bara Bere, tidak jelas, musiknya jadi hancur," kata Siti Badriah usai menjadi saksi di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (18/8/2015).

Sidang lanjutan dugaan pelanggaran hak cipta oleh PT Vista Pratama kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada Selasa (18/8/2015). Siti Badriah (kiri) tampak hadir sebagai saksi dalam sidang tersebut. (Liputan6.com/Panji Diksana)

Wanita yang akrab disapa Sibad ini mengatakan jika dirinya kecewa lantaran sudah susah payah membuat video klip, namun malah seperti tak dihargai oleh pihak Inul Vizta.

"Saya sedih lah, walau pun suara saya fals, tetapi tolonglah dihargai. Aku sudah bersusah payah membuat video klip. Ini seperti dibunuh dari belakang," terang Sibad.

Sibad yang kali ini dipanggil sebagai saksi dari pihak Nagaswara mengatakan jika dirinya tak puas dengan sidang kali ini. "Saya belum puas karena belum ada keputusan," paparnya.

Siti Badriah menjalani sidang sebagai saksi dalam kasus Nagaswara melawan rumah karaoke Inul Vizta di PN Jakarta Utara, Selasa (18/8/2015). [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

Sebelumnya, pihak Nagaswara telah melakukan gugatan kepada PT Vizta Pratama karena telah menaruh video klip bajakan atau tak asli milik PT Nagaswara di rumah karaokenya. PT Nagaswara pun merasa bahwa Inul Vizta melakukan pelanggaran hak cipta.

Kasus ini pun telah bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Hari ini, Selasa (18/8/2015) telah dilakukan pemanggilan terhadap saksi dari pihak Nagaswara. Pihak PT Nagaswara mengatakan jika Inul Vista menampilkam video klip lagu Bara Bere yang dinyanyikan oleh Siti Badriah dan lagu Satu Jam Saja yang dipopulerkan oleh Zaskia Gotik tak melakukan izin terlebih dahulu kepada pihak Nagaswara. (Fac/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini