Sukses

Butuh Rp 18 M Datangkan Beauty and The Beast Broadway

Untuk pertama kalinya Disney's Beauty and The Beast Broadway hadir di Jakarta, Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Indonesia akhirnya dipercaya untuk menampilkan pertunjukkan drama musikal produksi Disney Theaterical Productions. Hal ini lantaran selama ini tempat pertunjukkan di Jakarta khususnya belum ada yang sesuai dengan standar internasional.

Hingga akhirnya Ciputra Artprenuer berhasil menghadirkan Disney's Beauty and The Beast-The Original Broadway Musical Spectacular ke Jakarta. Tak main-main, pihak penyelenggara pun mengeluarkan Rp 18 miliar untuk pertunjukan drama musikal dari cerita klasik romantis. Hal ini disampaikan langsung oleh Rina Ciputra Sastrawinata selaku Presiden Direktur Ciputra Artpreneur.

Untuk pertama kali dalam sejarah, Beauty and The Beast Broadway hadir di Indonesia.

"Secara keseluruhan menghabiskan sampai Rp 18 miliar. Perlu dicatat ini merupakan mimpi ayah kami untuk bisa mendatangkan langsung serta mempersembahkan panggung drama musikal berkelas internasional. Sekaligus menjadikan daerah ini seperti Orchard Road yang memberikan hiburan, pusat perbelanjaan, dsbnya," ungkap Rina Ciputra di Kuningan, Jakarta Pusat, Selasa (26/5/2015).

Pentas Broadway Beauty and the Beast. (foto: Faisal R. Syam)

Disney's Beauty and The Beast mulai berlangsung hari ini hingga 7 Juni 2015. Dalam waktu dua hari, tiket pertunjukkannya pun sudah hampir ludes. Harga tiketnya mulai dari Rp 650 ribu hingga Rp 2,75 juta yang bisa dibeli melalui www.kiostix.com.

Jakarta termasuk salah satu kota tujuan dalam rangkaian tur dunia memperingati 20 tahun pementasan panggung Broadway sejak 1994. Ada 63 kru dan pemain termasuk musisi, personal manajemen, hingga 10 pemain lokal. Mereka telah mempersiapkan pertunjukkan istimewa buat penonton. 

Pemeran 'Beast' Darick Pead dan  pemeran Belle Hilary Maiberger saat bernyanyi pada jumpa pers “Disney’s Beauty and The Beast The Original Broadway Musical Spectacular” di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta, Senin (20/4). (Liputan6.com/Faisal R Syam)

(Fir/Ade)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.