Sukses

Green Goblin Ada di Spider-Man Baru, Matthew McConaughey Dilirik

Matthew McConaughey belakangan digosipkan terlibat dalam film Spider-Man baru sebagai Green Goblin.

Liputan6.com, Los Angeles Aktor Matthew McConaughey yang namanya menanjak setelah bermain dalam Dallas Buyers Club dan Interstellar, belakangan ini terikat dengan gosip film baru Spider-Man. Ditaksir, ia bakal memerankan Norman Osborn alias Green Goblin.



Dilansir dari Comicbook.com, Senin (20/5/2015), peraih Piala Oscar itu memang sebelumnya mengaku sudah membaca naskah-naskah film superhero Marvel dan DC. Ditunjuknya sang aktor sebagai karakter jahat itu pun mencuat melalui acara bertema That Hashtag Show.

Di situ, dilaporkan bahwa sumber terpercaya menginformasikan kepada mereka kalau Marvel sempat mengajak McConaughey untuk menjadi Norman Osborn di film Spider-Man versi jagat The Avengers.

Aktor dan sutradara ternama ini, datang secara tiba-tiba demi bisa memamerkan trailer terbaru Interstellar tanpa ada pemberitahuan.

Sumber tersebut diklaim sebagai salah satu yang bisa dipercaya berdasarkan info Avengers: Age of Ultron sebelumnya mengenai adanya formasi superhero baru dalam franchise Avengers di masa depan serta nasib Quicksilver di film itu.

Tentunya, rumor ini masih secuil dari berbagai informasi pasti yang ada di balik rencana besar produser Marvel Kevin Feige dan piha Sony. Sehingga, kebenarannya patut untuk diklarifikasi kembali.

Jika Matthew McConaughey benar-benar mengambil peran ini, maka ia akan menjadi aktor ketiga yang bermain sebagai pimpinan utama Oscorp tersebut. Willem Dafoe dan Chris Cooper adalah dua aktor sebelumnya yang memainkan salah satu musuh bebuyutan Spider-Man itu.

Spider-Man, Marvel Comics.

Kevin Feige dan Amy Pascal sama-sama memproduseri reboot Spider-Man yang berkisar tentang Peter Parker di masa-masa SMA. Kabarnya, Peter sudah digigit laba-laba radioaktif dalam Captain America: Civil War yang rilis 6 Mei 2016. Sehingga, asal-usulnya tak terlalu ditonjolkan kembali.

Asa Butterfield dan Tom Holland menjadi kandidat terkuat untuk bisa memerankan karakter Peter Parker versi remaja. Film reboot Spider-Man direncanakan untuk bisa tayang pada 28 Juli 2017. Sementara itu, Sony Pictures memperkirakan film animasi Spider-Man bakal tiba pada 20 Juli 2018. (Rul/Feb)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.