Sukses

Banjiri Trans Tv, Massa Pendukung Benyamin S Tuntut YKS

Liputan6.com, Jakarta Massa yang tergabung dalam berbagai komunitas pecinta Benyamin S menyambangi Trans Tv. Mereka menuntut agar program Yuk Keep Smile (YKS) meminta maaf secara langsung dan tertulis. Hal itu dipicu tayangan YKS pada Jumat (20/6/2014) lalu yang dianggap telah melecehkan tokoh seniman Betawi, Benyamin Sueb.

"Kami menuntut, Trans Tv harus melakukan permohonan maaf secara langsung (on air) dan tertulis," kata pihak keluarga Benyamin, Biem Benyamin di Gedung Trans Tv, Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (24/6/2014).

Tak hanya kepada pihak keluarga, Trans Tv selaku pihak penyiar YKS juga diharuskan meminta maaf kepada para penggemar Benyamin seperti seniman dan budayawan Betawi. Mereka pun meminta agar Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk mengaji ulang program lawak tersebut.

"Kami meminta pihak Trans Tv meminta maaf juga kepada keluarga besar almarhum, Yayasan Benyamin Sueb, Komunitas Pecinta Benyamin, Fans Club Benyamin Sueb," katanya.

"Kemudian, KPI harus mengaji atau jika perlu menutup program YKS yang berulang kali menayangkan program hipnotis yang hanya memberikan kesan lucu tapi mengabaikan privasi dan etika seseorang dan lembaga," sambung Biem.

Jika tayangan YKS ini tetap mengabaikan imbauan yang diberikan, massa rencananya akan melakukan protes yang lebih keras lagi. "Ratusan massa ini bisa terus bertambah dari berbagai komunitas organisasi kemasyarakatan. Bicara Benyamin bukan cuma punya keluarga atau Bens Radio, tapi juga punya warga Jakarta," tegas Muhammad Subuh, selaku koordinator demo.

Hingga berita ini diturunkan, massa masih berkerumun di depan gedung. Sementara perwakilan dari pihak Pecinta Benyamin Sueb sedang masuk ke dalam gedung untuk melakukan dialog dengan pihak Trans Tv.

Seperti diketahui, kejadian ini bermula saat program Yuk Keep Smile (YKS) pada Jumat (20/6/2014). Kala itu, magician Ferdians Setiadi melakukan hipnotis kepada Caisar yang takut terhadap anjing. Ferdians memberi sugesti kepada Caisar jika dirinya melihat anjing akan menjadi hal yang lucu seperti Benyamin.

Alhasil, usai dihipnotis Caisar langsung menertawakan anjing yang dilihatnya sambil memanggil nama Benyamin. Hal itu sontak membuat semua fans Benyamin merasa dilecehkan.(Ras/Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.