Sukses

Tencent Beli Saham FILM Senilai Rp 695,48 Miliar

PT MD Pictures Tbk mengumumkan, Tencent Holdings Ltd., telah menjadi salah satu pemegang saham minoritas di MD Pictures.

Liputan6.com, Jakarta - Image Frame Investment (HK) Limited resmi menjadi pemegang saham minoritas di PT MD Pictures Tbk (FILM).

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Image Frame Investment telah membeli 1.390.950.000 saham FILM dengan harga Rp 500 per lembar saham. Jumlah saham tersebut mewakili sekitar 14,62 persen dari seluruh saham yang ditempatkan. Transaksi berlangsung pada 15 Oktober 2021 dengan total senilai Rp 695,48 miliar.

"Tujuan dari transaksi adalah untuk investasi, dengan status kepemilikan langsung,” ungkap Direktur Image Frame Investment Ma Huateng, dikutip, Selasa (26/10/2021).

Image Frame adalah perusahaan yang didirikan di Hong Kong, milik Tencent, dan beralamat di Level 29, Three Pacific Place, 1 Queen's Road East, Wanchai, Hong Kong.

Sebelumnya, Image Frame Investment (HK) Limited tidak mempunyai kepemilikan saham secara langsung maupun tidak langsung di Perseroan.

PT MD Pictures Tbk mengumumkan, Tencent Holdings Ltd., telah menjadi salah satu pemegang saham minoritas di MD Pictures. Investasi ini menunjukkan Tencent memiliki pandangan positif atas industri konten di Indonesia serta keyakinan kuat terhadap market leadership dan potensi pertumbuhan MD Pictures.

"Kami antusias menyambut Tencent sebagai investor baru di FILM,” kata Manoj Punjabi, Founder & CEO, MD Pictures.

"Investasi ini mencerminkan komitmen berkelanjutan Tencent sebagai perusahaan teknologi yang mutakhir untuk mengembangkan industri konten secara global,” ia menambahkan.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gerak Saham FILM

Pada perdagangan Selasa, 26 Oktober 2021 pukul 10.45 WIB, saham FILM naik 0,48 persen ke posisi Rp 420 per saham. Saham FILM dibuka naik 10 poin ke posisi Rp 428 per saham.

Saham FILM berada di level tertinggi Rp 428 dan terendah Rp 420. Total frekuensi perdagangan 724 kali dengan volume perdagangan 48.584. Nilai transaksi Rp 2,1 miliar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.