Sukses

Hero Supermarket Jual Aset IKEA Sentul City kepada Perusahaan Afiliasi APD

Penjualan aset tanah dan bangunan IKEA Sentul City tersebut merupakan transaksi afiliasi.

Liputan6.com, Jakarta - PT Hero Supermarket Tbk (HERO) menjual aset berupa tanah dan bangunan IKEA Sentul City di Bogor, Jawa Barat kepada PT Archipelago Property Development (APD).

Penjualan aset tanah dan bangunan IKEA Sentul City tersebut merupakan transaksi afiliasi. Hal ini seiring APD merupakan afiliasi perseroan. APD dan PT Hero Supermarket Tbk dikendalikan baik langsung dan tidak langsung oleh Jardine Matheson Holdings Limited.

Hal tersebut dengan APD dan perseroan memiliki pemegang saham sama yaitu Mulgrave Corporation B.V dan The Dairy Farm Company. Selain itu memiliki satu atau lebih anggota direksi dan dewan komisaris yang sama.

Perseroan pun telah teken perjanjian jual beli tersebut pada 27 Agustus 2021 dengan nilai transaksi Rp 280 miliar.

Transaksi afiliasi ini dilakukan seiring perseroan hadapi kondisi perdagangan yang menantang disebabkan oleh pandemi COVID-19 dan lemahnya kinerja ekonomi.

Hal ini mengakibatkan kinerja keuangan yang menantang pada 2020, dan diprediksi kondisi menantang tetap terjadi pada 2021. Posisi neraca keuangan HERO juga telah menurun secara signifikan selama 12 bulan terakhir dengan membukukan posisi kas berih sebesar Rp 168 miliar pada 31 Desember 2020. Posisi utang bersih sebesar Rp 463 miliar pada 31 Desember 2020.

Setelah tinjauan bisnis strategis yang terperinci, perseroan mengumumkan pada Mei 2021 akan mengubah pendekatan perdagangan dengan meningkatkan investasi di merek dagang IKEA, Guardian, dan Hero Supermarket. Selain itu beralih dari merek Giant.

Perseroan pun telah menjajaki divestasi sejumlah properti yang dimiliki untuk memberikan perseroan fleksibilitas neraca yang lebih baik untuk menunjang jalan kegiatan usaha selama pandemi COVID-19 dan inisiatif pertumbuhan ke depan.

Perseroan memiliki portofolio aset properti toko perdagangan IKEA yaitu IKEA Sentul City. Saat ini, toko IKEA tersebut disewakan perseroan kepada anak usaha yaitu PT Rumah Mebel Nusantara (RUMAH) melalui perjanjian sewa-menyewa.

Perseroan berencana menjual IKEA Sentul City kepada APD yang kemudian akan disewakan kembali kepada RUMAH.

“Transaksi ini akan memberikan perseroan kemampuan untuk memonetisasi aset yang tidak likuid dengan nilai pasar wajar dan memberikan fleksibilitas neraca tambahan kepada perseroan,” tulis manajemen PT Hero Supermarket Tbk dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (1/9/2021).

Perseroan pun telah menunjuk penilai independen dalam hal ini Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) Yanuar, Rosye dan Rekan terkait transaksi tersebut. Dari penilai independen, transaksi tersebut dinilai wajar.

 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Gerak Saham HERO

Pada penutupan perdagangan Rabu, 1 September 2021, saham PT Hero Supermarket Tbk naik 1,98 persen menjadi Rp 1.800 per saham. Saham HERO dibuka stagnan Rp 1.765 per saham.

Saham HERO berada di level tertinggi Rp 1.800 dan terendah Rp 1.750 per saham. Total frekuensi perdagangan 14 kali dengan volume perdagangan 79. Nilai transaksi Rp 14,1 juta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.