Sukses

Mohon Maaf, Indika Energy Absen Tebar Dividen

PT Indika Energy Tbk (INDY) menggelar RUPST pada Senin, 3 Mei 2021. Salah satu agenda dibahas mengenai dividen.

Liputan6.com, Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Indika Energy Tbk (INDY) memutuskan tidak membagikan dividen tahun buku 2020.

"Pemegang saham setuju untuk tidak melakukan pembagian dividen tahun buku yang berakhir pada 3 Desember 2020,” ujar Wakil Direktur Utama Indika Energy, Azis Armand dalam paparan publik, Senin (3/5/2021).

Untuk tahun buku 2020, Perseroan membukukan rugi yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar USD 117,5 juta, dibandingkan rugi bersih sebesar USD 18,2 juta pada tahun sebelumnya.

Perseroan juga mencatat rugi inti sebesar USD 52,2 juta pada 2020 dibandingkan realisasi pada tahun sebelumnya cetak laba inti sebesar USD 75,5 juta.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Jajaran Direksi dan Komisaris

Selain meniadakan pembagian dividen, RUPST juga menetapkan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan sebagai berikut:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama: Agus Lasmono

Wakil KOmisaris Utama: Richard Bruce Ness

Komisaris: Indracahya Basuki

Komisaris Independen: Farid Harianto

Komisaris Independen: Eko Putro Sandjojo

 

Dewan Direksi:

Direktur Utama: M. Arsjad Rasjid

Wakil DIrektur Utama: Azis Armand

Direktur: Retina Rosabai

Direktur: Purbaja Pantja

Direktur: Karmen K. Palatov

 

3 dari 3 halaman

Gerak Saham INDY

Pada perdagangan saham Senin, (3/5/2021) pukul 13.53 WIB, saham PT Indika Energy Tbk (INDY) turun 0,70 persen ke posisi Rp 1.410 per saham.

Saham INDY menguat 10 poin ke posisi Rp 1.430 per saham. Saham INDY berada di kisaran Rp 1.400-Rp 1.440 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 1.177 kali dengan nilai transaksi Rp 5,4 miliar.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.