Sukses

Berada di Ujung Tanduk, Begini Skema Argentina dan Jerman Bisa Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

Argentina dan Jerman berada di ujung tanduk atau terancam di Piala Dunia 2022.

Liputan6.com, Jakarta - Argentina dan Jerman berada di ujung tanduk atau terancam di Piala Dunia 2022. Pasalnya, kedua tim raksasa itu mendapatkan hasil yang tidak sesuai dengan ekspektasi masing-masing.

Kini Argentina berada di Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia. Akan tetapi, Messi dan kawan-kawan berada dalam posisi tidak aman setelah hanya meraih 3 poin saja.

Mengingat, Argentina sempat ditundukan oleh Arab Saudi 1-2 pada awal pertandingan Grup C Piala Dunia Qatar 2022. Beruntung Argentina bisa menang atas Meksiko dengan skor 2-0 pada laga selanjutnya.

Dengan begitu, skuad asuhan Scaloni mampu meraih poin 3 setelah membekuk Meksiko di Stadion Lusail pada putaran kedua Piala Dunia 2022. Bernasib sama dengan Argentina, Arab Saudi pun meraih kemenangan satu kali atas Argentina dan kekalahan sekali atas Polandia.

Sedangkan Polandia sukses memuncaki klasemen Grup C dengan raihan 4 poin, setelah sukses mengalahkan Arab Saudi 2-0 dan menahan imbang Meksiko 0-0. Pada laga selanjutnya Polandia akan melawan Argentina di putaran akhir fase grup.

 

**Liputan6.com bersama BAZNAS bekerja sama membangun solidaritas dengan mengajak masyarakat Indonesia bersedekah untuk korban gempa Cianjur melalui transfer ke rekening:

1. BSI 900.0055.740 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) 2. BCA 686.073.7777 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Peluang Jerman

Di sisi lain, Jerman mengalami situasi lebih buruk dari Argentina. Skuad Der Panzer--julukan Jerman--hanya bisa meraih 1 poin saja, setelah menahan imbang Spanyol 1-1 di Grup E, Piala Dunia 2022.

Pada laga pertama Jerman vs Jepang, Der Panzer mengalami kekalahan tipis 2-1. Skuad Samurai Biru--julukan Jepang--sukses meraih torehan 3 poin, walaupun setelah laga itu Jepang mengalami kekalahan atas Kosta Rika 1-0.

Alhasil, Spanyol bertengger di papan klasemen Grup E, Piala Dunia dengan torehan 4 poin. Menyusul Jepang dan Kosta Rika dengan masing-masing 3 poin, sedangkan Jerman menempati juru kunci dengan raihan 1 pon saja.

Lantas bagaimana cara Argentina dan Jerman agar lolos ke babak 16 Piala Dunia 2022?

Dilansir dari laman Time of India, Jerman mesti berjuang sekuat tenaga dalam laga terakhirnya melawan Kosta Rika. Jika Jerman sukses menang pada laga terakhir fase grup ini, dipastikan skuad Der Panzer akan melanjutkan jejak mereka ke babak 16 besar.

Jika mampu menang melawan Kosta Rika dan Jerman meriah perolehan akhir 4 poin, anak asuhan Flick itu belum bisa disebut aman. Pasalnya, bisa saja Jepang menahan imbang Spanyol atau bahkan menundukan skuad La Furia Roja--julukan Spanyol.

Dengan itu, Jerman meski berharap Spanyol bisa meraih poin penuh atas Jepang untuk mendapatkan posisi aman. Jika Spanyol mampu menundukan Jepang dan Jerman sukses meraih poin penuh, maka skemanya akan berubah.

3 dari 3 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.