Sukses

Profil Memes Prameswari, Wanita yang Kenakan Baju Pengantin Bareng Sule

Mantan suami Natalie Holscher itu mengunggah sebuah video dan foto dirinya dan seorang perempuan berbaju pengantin.

Liputan6.com, Bandung - Warganet saat ini dihebohkan dengan unggahan Instagram story komedian Entis Sutisna atau akrab dikenal sebagai Sule. Mantan suami Natalie Holscher itu mengunggah sebuah video dan foto dirinya dan seorang perempuan berbaju pengantin.

Diketahui perempuan tersebut ternyata adalah Memes Prameswari. Memes juga mengunggah momen menggunakan baju pengantin tersebut di Instagram story miliknya.

Tentu saja warganet bertanya-tanya dalam rangka apa keduanya menggunakan pakaian pengantin. Beberapa ucapan keduanya juga membuat publik bertanya-tanya apakah keduanya menikah atau tidak, seperti repost Instagram story milik @anton_480x dengan foto Sule dan Memes.

“Happy Wedding Day,” tulisan dalam foto di instagram story @anton_480x.

Reaksi warganet pun mulai bertanya-tanya di media sosial Sule. Ada yang menyebutkan bahwa hal tersebut hanya gimmick untuk sebuah acara.

“Akang udah nikah sama teh memes sanes itu bneran ga si,” tanya akun @tini_ameliany.

“@tini_ameliany Iku boongan buat sketsa canda empire,” jawab akun @dzakifanani11.

Hingga saat ini, keduanya belum menerangkan soal unggahan tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Profil Memes Prameswari

Memes Prameswari sendiri merupakan seorang sinden cantik yang sebelumnya juga pernah dijodohkan dengan Billy Syahputra. Ia juga tidak hanya cantik namun juga merupakan lulusan dari kampus di luar negeri.

Memes atau nama lengkapnya Citragama Prameswari merupakan seorang wanita berbakat kelahiran tahun 1996 di Gresik, Jawa Timur. Sebelum menjadi sinden di acara televisi seperti OVJ dia juga pernah mengikuti audisi X Factor Indonesia tahun 2015.

Memes juga sangat mengutamakan pendidikannya dimana ia lulus dari Universitas Trisakti dan juga melanjutkan pendidikannya di University of Northampton, Inggris. Lulus dari jurusan Business and Management Memes sudah wisuda di pertengahan 2018.

Memes juga sudah merilis single berjudul “Sampai Kapan” di tahun 2019, tidak hanya itu kegemarannya dalam dunia tarik suara juga terlihat dari kesukaannya dalam mengcover beberapa lagu terkenal di kanal YouTube-nya yaitu Memes Prameswari.

3 dari 3 halaman

Biodata Memes Prameswari

Berikut biodata dari Memes Prameswari:

Nama Panggung: Memes Prameswari

Nama Lengkap : Citragama Prameswari

Tempat Lahir: Gresik, Jawa Timur

Tanggal Lahir: 29 Agustus 1996

Pendidikan: Universitas Trisakti dan University of Northampton

Pekerjaan: Model, Penyanyi, hingga Pembawa Acara

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.