Sukses

4 Tempat Belanja Perabotan untuk Anak Indekos Yogyakarta, Mahasiswa Baru Wajib Tahu

Berikut ini adalah rekomendasi tempat belanja perabotan untuk anak indekos di Yogyakarta.

Liputan6.com, Yogyakarta - Memiliki perabotan rumah yang lengkap akan mempermudah aktivitas sehari-hari. Namun, jika kamu merupakan seorang mahasiswa baru (maba) yang baru saja merantau ke Yogyakarta, pasti belum banyak mengetahui lokasi-lokasi belanja perabotan tersebut.

Tenang saja, berikut ini adalah rekomendasi tempat belanja perabotan yang bisa kamu coba. Tentu saja, harganya pas untuk kantong mahasiswa.

1. Mirota Kampus

Bagi masyarakat Yogyakarta, rasanya tempat belanja yang satu ini sudah tidak asing lagi. Mirota Kampus terkenal dengan koleksinya yang lengkap dengan harga terjangkau.

Tak hanya perabotan, di Mirota Kampus kamu juga bisa menemukan kebutuhan sembako, pakaian, alat tulis, dan sebagainya. Mirota Kampus juga sudah tersebar di beberapa daerah di Yogyakarta, di antaranya di Jalan C Simanjuntak, Jalan Palagan, Jalan Menteri Supeno, daerah Godean, Babarsari, Imogiri, dan lainnya.

2. Progo

Kamu bisa menemukan berbagai perabotan dan peralatan rumah tangga di Progo. Peralatan seperti alat memasak, alat elektronik, dan pakaian bisa kamu dapat di sini.

Sama seperti Mirota Kampus, di Progo kamu juga bisa membeli kebutuhan sembako. Progo berlokasi di Jalan Suryotomo dan Jalan Palagan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Toko Remujung

3. Toko Remujung

Tempat ini juga tak kalah lengkap dalam menyediakan berbagai kebutuhan rumah tangga. Tersedia perabot dan elektronik lengkap dengan harga terjangkau.

Toko Remujung berlokasi di Jalan Sriwedani Nomor 10, Ngupasan, Gondomanan, Yogyakarta.

4. Pamela

Tak jauh berbeda dengan beberapa rekomendasi di atas, Pamela juga memiliki kelengkapan perabotan dan kebutuhan rumah tangga. Harga yang dipatok untuk setiap itemnya pun sangat ramah di kantong, apalagi bagi para mahasiswa.

Kamu juga bisa membeli kebutuhan sembako dan alat tulis di sini. Pamela tersebar di setiap sudut Yogyakarta, di antaranya di Jalan Kusumanegara, Jalan Pandeyan, dan di sudut Jogja lainnya.

 

Penulis: Resla Aknaita Chak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.