Sukses

Tak Cuma Wisata Belanja, Malioboro Punya Rumah Hantu untuk Pencinta Horor

Rumah hantu Malioboro, menjadi wahana permainan yang memacu adrenalin di pusat wisata belanja Malioboro.

Liputan6.com, Yogyakarta - Malioboro dikenal sebagai destinasi wisata belanja di Yogyakarta. Para wisatawan dapat berbelanja aneka oleh-oleh khas Yogyakarta di sini.

Namun, bagaimana apabila sebuah rumah hantu hadir di tengah-tengah Malioboro? Bukan rumah hantu betulan, tetapi wahana permainan rumah hantu.

Rumah hantu Malioboro, menjadi wahana permainan yang memacu adrenalin di pusat wisata belanja Malioboro. Dikutip dari berbagai sumber wahana permainan ini dapat dikunjungi mulai tanggal 15 April 2022 sampai enam bulan mendatang.

Wahana Rumah Hantu Malioboro ini konon menjadi rumah hantu terbesar di Indonesia. Menariknya lagi, Rumah Hantu Malioboro adalah yang pertama dengan konsep walk-in.

Rumah Hantu Malioboro ini akan menyuguhkan hantu lokal yang memang lebih disukai masyarakat. Pihak penyelenggara tak menggunakan bantuan robot atau patung, tapi benar-benar manusia yang berdandan laiknya pocong sampai kuntilanak.

Setidaknya ada 20 "hantu" dengan aneka kostum yang siap membuat para pengunjung menjerit. Tak lupa aroma dupa, lukisan kuntilanak, lengkap dengan sesajen sejak pintu masuk akan menyambut para pengunjung.

Make up talent pun dibuat seseram mungkin dan adanya jumpscare yang akan membuat para pengunjung lemas. Kostum dan riasan para hantu setiap hari dibuat berbeda-beda.

Tujuannya, supaya pengalaman antara satu pengunjung dengan lainnya jadi berbeda. Para pengunjung tidak hanya dibuat ketakutan dengan para hantu saja, tapi saat di dalam pengunjung masih harus memilih pintu demi pintu mama yang akan mengantarkan ke luar dari sana.

Untuk para pengunjung yang penasaran dan menyukai hal-hal berbau horor, dapat menjadikan destinasi baru ini sebagai pilihan. Rumah hantu Malioboro berada di Jalan Malioboro Yogyakarta, bersebelahan dengan Batik Keris. Tiket rumah hantu ini dibanderol sekitar Rp35.000 yang dapat dibeli melalui laman berikut ini : https://m.tiket.com/to-do/rumah-hantu-malioboro.

 

Penulis: Tifani

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.