Sukses

Upaya Pemkot Cilegon Kejar Target Vaksinasi Covid-19

Pemkot Cilegon terus mengejar target vaksinasi terhadap lansia, pelayan publik (yanlik) hingga Sumber Daya Manusia (SDM) kesehatan.

Liputan6.com, Serang - Pemkot Cilegon terus mengejar target vaksinasi terhadap lansia, pelayan publik (yanlik) hingga Sumber Daya Manusia (SDM) kesehatan. Sejak awal dilakukan vaksinasi hingga Juni 2021, setidaknya sudah ada 11.551 yang sudah di suntik.

Tercatat, untuk SDM kesehatan sudah ada 3.324 orang, lansia ada 1.826 orang, dan yanlik mencapai 6.401 orang.

"Program vaksinasi di Cilegon sudah menembus di angka target nasional. Di mana target nasional sendiri hanya mencapai 11.299. Sedangkan di Cilegon, vaksinasi sudah mencapai 11.551 orang," kata Plt Kadinkes Cilegon, Dana Sujaksani, Senin (7/6/2021).

Seperti yang dilakukan hari Minggu, 6 Juni 2021, dia melihat proses vaksinasi di Puskesmas Cibeber kepada guru dan lansia. Beruntung, semua berjalan lancar tanpa ada kendala.

Menurut Dana, proses vaksinasi akan terus berjalan secara rutin dan diklaimnya tepat sasaran, sesuai masyarakat yang membutuhkan.

"Kita tetap rutin melaksanakan vaksin terhadap masyarakat, kita sasarannya hari ini lansia dan guru. Di PKM Cibeber, sasarannya 40 orang dan sudah divaksin semua," terangnya.

Dia tidak ada kendala dalam program vaksinasi, seperti ketakutan, trauma hingga termakan hoaks yang beredar luas. Dana memastikan bahwa vaksinasi dilakukan untuk memperkuat imunitas tubuh dari paparan virus corona.

Meski sudah divaksin, masyarakat tetap diwajibkan mematuhi prokes 5M, berolah raga, makan yang bergizi, hingga mengonsumsi vitamin.

"Kami masih menemukan warga enggak mau disuntik vaksin. Meskipun begitu, kami tetap meminta dan mengharapkan warga Cilegon mau mengikuti program pemerintah untuk divaksin covid-19," ujarnya.

Simak video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.