Sukses

Belasan Rumah Ludes Terbakar di Aceh Singkil

Belasan rumah dilalap si jago merah dalam peristiwa kebakaran yang terjadi Gampong Ujung, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (20/2/2020), berikut beritanya:

Liputan6.com, Aceh - Belasan rumah dilalap si jago merah dalam peristiwa kebakaran yang terjadi Gampong Ujung, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (20/2/2020). Otoritas setempat saat ini telah menyiapkan tenda pengungsian serta logistik untuk mengantisipasi kebutuhan keluarga terdampak.

Peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Singkil mengerahkan sebanyak 6 unit armada pemadam kebakaran serta 1 unit mobil tangki air untuk memadamkan api.

Api berhasil dipadamkan oleh petugas dalam waktu sekitar 40 menit lebih. Petugas yang berwajib masih menyelidiki apa memantik kemunculan api sehingga rumah-rumah yang letaknya sederetan itu terbakar.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Singkil, M Ichsan, mengatakan bahwa rumah yang terbakar dalam peristiwa itu sebanyak 19 unit. Rumah-rumah tersebut berupa rumah semi permanen yang rata-rata digunakan sebagai tempat berdagang oleh para pemiliknya.

"Yang ludes habis itu sebanyak 16 unit," sebut Kalaks BPBD Aceh Singkil, saat dihubungi Liputan6.com via telepon, Kamis sore.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dirikan Tenda dan Dapur Umum

BPBD Aceh Singkil terus melakukan pendataan untuk memutakhirkan data, baik terkait korban maupun kerugian yang diakibatkan kebakaran tersebut.

Dinas terkait saat ini telah menyiapkan tenda serta menyuplai kebutuhan logistik untuk para korban. Selain itu, di lokasi juga telah didirikan dapur umum yang disokong kehadiran para petugas untuk melayani kebutuhan para korban.

"Kita sudah siapkan tenda sama dinas sosial. Kemudian dapur sama dinas sosial juga sudah disiapkan di lokasi," ujar Ichsan.

Sebagian korban terdampak ada yang memilih menginap di rumah sanak saudara ketimbang tidur di tenda pengungsian. Ichsan belum dapat memastikan berapa jiwa yang akan menginap di tenda-tenda tersebut nantinya.

 

Simak video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.