Sukses

Cerita Keunikan Gunung Nona Enrekang Berawal dari Kutukan

Cerita rakyat mewarnai keunikan Gunung Nona di Kabupaten Enrekang.

Liputan6.com, Enrekang - Enrekang merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang memiliki hamparan pegunungan yang luas. Salah satunya yang cukup terkenal yakni hamparan Gunung Nona Bambapuang yang bentuk permukaannya dikaitkan seperti alat kelamin wanita.

Namun di balik keunikan yang dimilikinya itu, Gunung Nona Bambapuang atau lebih dikenal oleh masyarakat Sulsel dengan sebutan Buntu Kabobong punya cerita tersendiri yang hingga saat ini masih dijaga kesakralannya.

Kakek Aswar, warga asli Kabupaten Enrekang, yang tempat tinggalnya tak jauh dari kaki gunung tersebut mengatakan, keunikan bentuk permukaan Buntu Kabobong tak serta merta jadi begitu saja. Melainkan, kata dia, bentuk permukaan Buntu Kabobong menyerupai alat kelamin wanita karena ada sebuah peristiwa yang terjadi pada zaman itu.

Menurut cerita rakyat yang ada, kata dia, di mana kala itu tepatnya di kaki gunung terdapat sebuah kerajaan yang disebut Kerajaan Tindalun. Kerajaan tua itu memiliki masyarakat yang didukung dengan kesuburan alamnya.

Suatu ketika, lanjut Kakek Aswar, muncul sesosok anak yang wajahnya sangat tampan dan kulitnya yang putih dan bersih. Anak itu diyakini datang dari langit atau masyarakat menyebutnya dengan istilah To Mellao Ri Langi.

Anak itu pertama kali ditemukan oleh seorang ibu yang berparas cantik bernama Masaang, warga dari Kampung Tindalun.

"Ceritanya, Masaang bersama masyarakat lainnya melihat ada api yang menyala di sekitar kampung pada malam hari. Karena penasaran, mereka mendekati sumber api tersebut dan ternyata tak jauh dari situ mendapati anak berwajah tampan tersebut," Kakek Aswar menceritakan, Rabu (30/10/2019).

Kelebihan bentuk fisik atau masyarakat menyebutnya To Malabbi yang dimiliki anak tersebut, membuat kagum Masaang dan masyarakat lainnya. Sehingga masyarakat pun membawa anak itu ikut bersama pulang ke kampung Tindalun dan dibesarkan oleh Masaang.

"Masaang sendiri ceritanya seorang ibu yang memiliki 5 anak namun tak tinggal bersama. Malah seorang anaknya tak diketahui di mana rimbanya atau hilang begitu saja," terang Kakek Aswar.

Selang beberapa tahun dalam pemeliharaan Masaang, anak itu tumbuh menjadi dewasa dan kemudian dijodohkan dengan putri raja dari Kerajaan Tindalun yang juga tak kalah cantiknya.

Keduanya pun memulai hidup berumah tangga dan pada akhirnya dikarunia seorang anak laki-laki yang dinamakan Kalando Palapana.

"Ceritanya Kalando Palapana ini yang selanjutnya mewarisi tahta Kerajaan Tindalun. Dan ia pun memimpin masyarakat kampung Tindalun yang dikenal dengan kampung yang begitu makmur karena limpahan hasil alamnya," kata Kakek Aswar.

Namun di balik kesuburan alam yang diberikan Tuhan tersebut, membuat masyarakat Tindalun yang hidup di kawasan Gunung Nona Enrekang itu lupa diri. Hidup dalam keadaan hura-hura bahkan perilakunya di luar dari batasan-batasan norma agama maupun adat yang berlaku kala itu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cerita Perilaku Seks Menyimpang

Perilaku seks menyimpang terus mewarnai kehidupan masyarakat Tindalun. Mereka berhubungan intim di luar nikah dan melakukannya tak mengenal waktu.

"Raja sempat gelisah melihat perilaku menyimpang masyarakatnya bahkan hal negatif yang dilakukan masyarakatnya pun sudah menjangkiti salah seorang kerabat kerajaan," ungkap Kakek Aswar.

Karena kegelisahan terus menghantui, raja pun mengumpulkan seluruh tokoh adat dan agama kala itu untuk membahas upaya yang akan dilakukan agar masyarakat Tindalun sadar dan meninggalkan perilaku seks bebas yang ia lakukan tanpa batasan lagi.

"Meski raja sudah berusaha keras pada waktu itu, namun perilaku masyarakat semakin menjadi-jadi. Mereka tak peduli dengan perintah rajanya sendiri sehingga bencana pun datang dan meluluhlantakkan kampung Tindalun," jelas Kakek Aswar.

Tuhan murka dan menurunkan kutukannya kepada masyarakat Tindalun. Salah satu di antaranya ada yang dikutuk menjadi bukit yang menyerupai alat kelamin wanita tersebut.

"Itulah gunung yang menghadap ke barat yang terletak di sebelah timur Gunung Nona Bambapuang yang kemudian dikenal dengan sebutan Buntu Kabobong," kata Kakek Aswar.

Tak hanya itu, di sebelahnya pun terdapat pula gunung yang bentuknya menyerupai alat kelamin pria. Di mana antara kedua gunung tersebut dipisahkan oleh sebuah anak sungai.

"Jadi begitu ceritanya yang ada. Intinya ada pesan moral dari bentuk gunung tersebut. Di mana manusia diingatkan jangan pernah melakukan hubungan seks di luar nikah karena dalam agama itu adalah dosa besar dan tentunya membuat azab datang dan itu pasti," Kakek Aswar menandaskan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.