Sukses

Mobil Terbakar di Tol Cipularang KM 87 Jalur Jakarta Mengarah Bandung

Pemilik mobil, Anton, Warga Peum Usman, Jalan Veteran Purwakarta, menuturkan, saat kejadian tengah melaju di jalur cepat Tol Cipularang. Akan tetapi, tiba-tiba muncul kepulan asap dari bagian kap mobil.

Liputan6.com, Purwakarta - Mobil jenis sedan bernopol polisi D 1008 N ludes terbakar di Ruas Jalan Tol Cipularang KM 87, jalur Jakarta mengarah ke Bandung, di wilayah Jatiluhur, Purwakarta, Kamis (26/9/2019).

Pemilik mobil, Anton, warga Perum Usman, Jalan Veteran Purwakarta, menuturkan, saat kejadian, mobilnya tengah melaju di jalur cepat. Akan tetapi, tiba-tiba muncul kepulan asap dari bagian kap mobil.   

"Di tengah perjalanan kecepatan mobil terasa aneh saya pindah ke jalur lambat, tidak lama kemudian keluar asap dari kap mobil lalu saya berhenti di bahu jalan," ujar Anton di lokasi kejadian.  

Rencananya mobil tersebut akan diantarkan kepada anak Anton yang tengah kuliah di Bandung, Jawa Barat. Anton menuturkan, sebelumnya tidak ada kendala dengan kendaraannya tersebut. Bahkan, ia sempat memeriksa kondisi mobil sebelum melakukan perjalanan.  

"Tidak tahu kenapa kalau masalah service ini rutin dan bisa dicek di dealer resmi Mercy di Bandung," terangnya.  

Beruntung, Anton dan sopirnya selamat karena sebelum terjadi kebakaran hebat keduanya sudah berada di luar dan sempat memeriksa kap mobil. Saat ini, kasus tersebut ditangani pihak Kepolisian Resor Purwakarta. Sedangkan, bangkai kendaraan dievakuasi pihak derek Tol Cipularang.   

"Kita evakuasi dengan kendaraan towing dan dibawa ke pul derek, penyebabnya diduga korsleting listrik di bagian mesinnya," ujar petugas Jasa Marga, Kurniawan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.