Sukses

Banjir, Ini Daftar Kereta Api ke Jakarta yang Terlambat

Perlintasan kereta api di kawasan Brebes Jawa Tengah terendam banjir. Kereta ke arah Jakarta terlambat hingga tiga jam.

Liputan6.com, Cirebon - Hujan deras yang mengguyur kawasan Pantura Jawa Barat dan Jawa Tengah juga membuat sejumlah akses jalur terhambat. Salah satunya akses jalur kereta api di wilayah Daops 3 Cirebon.

Banjir yang mengguyur wilayah di Kabupaten Brebes Jawa Tengah membuat perlintasan kereta api di daerah tersebut terendam air. Bahkan, rendaman air menyebabkan tanah yang ada di area jalur terkikis atau gogos.

Manajer Humas Daops 3 Cirebon Krisbiyantoro mengatakan, intensitas hujan yang tinggi menyebabkan banjir di KM 155+4/9 lintas Brebes - Tegal tepatnya desa Krandon kelurahan Krandon Kecamatan Margadana terganggu. Akibat banjir tersebut, puluhan kereta api terlambat selama kurang lebih tiga jam.

"Kami mohon maaf perjalanan kereta api terganggu dan untuk sementara tidak dapat dilalui," kata Manajer Humas Daops 3 Cirebon Krisbiantoro, Senin (12/2/2018).

Kris menyebutkan, banjir menyebabkan operasional kereta lintas Jakarta - Surabaya Pasar Turi via Tegal mengalami gangguan. Untuk sementara, kata dia, jalur kereta api tidak dapat dilewati sejak pukul 10.15 wib.

Kris menyebutkan, rel dikarenakan rel terendam air sepanjang 200 m di jalur hulu dan di jalur hilir mengalami gogos. Sejumlah kereta dipastikan mengalami keterlambatan hingga tiga jam.

"Estimasi sementara tiga jam keterlambatan mudah-mudahan tidak lebih seiring dengan upaya kami memperbaiki jalur," kata Krisbiyantoro.

Dia mengatakan, kondisi grogos yang terjadi di perlintasan Brebes tersebut yakni landasan batu kricak hanyut terbawa derasnya air di 5 titik. Masing-masing titik memiliki kedalaman mencapai 1 meter dan panjang gogosan hingga 3 meter.

Tingginya curah hujan, kata dia menyebabkan Kali Gangsa di Kabupaten Brebes Jawa Tengah meluap.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pengalihan Jalur

Upaya mengantisipasi keterlambatan perjalanan yang lama, Daops 3 Cirebon melakukan pengalihan jalur. Kris mengatakan, sejumlah jalur kereta api akan diarahkan memutar langsung menuju Stasiun Slawi dan Tegal.

"Jadi tidak lewat Brebes tapi diarahkan masuk ke lintas utara," ujar dia.

Selain mengalihkan jalur, Daops 3 juga membuka loket pengembalian tike untuk penumpang kereta api 402 Kaligung tujuan Brebes - Semarang Poncol. Pengembalian tiket tersebut dilakukan di Stasiun Brebes maupun Semarang Poncol.

"Silahkan ambil kembali uangnya dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan dalam pelayanan kami," sambung Kris.

Dalam upaya memberikan pelayanan maksimal, PT KAI juga sudah mempersiapkan service recovery berupa snack dan minuman ringan.

3 dari 3 halaman

Daftar Keterlambatan Kereta Api

Puluhan kereta api dipastikan mengalami keterlambatan. Berikut daftar kereta api yang terlambat berdasarkan data yang didapat dari Daops 3 Cirebon: 

Arah Jakarta

1. Kereta Api 2 Argo Bromo Anggrek Gambir - Surabaya Pasar Turi

2. Kereta Api 14 Argo Muria Gambir -Semarang Tawang (lambat 187 menit)

3. Kereta Api 98 Ciremai Bandung - Semarang Tawang (lambat 195 menit)

4. Kereta Api 210 Tegal Ekspres Pasar Senen - Brebes 

5. Kereta Api 144 Jayabaya Pasar Senen - Malang

6. Kereta Api 62 Tegal Bahari Gambir - Brebes (lambat 184 menit)

Dari arah Semarang

1. Kereta Api 149 Menoreh Semarang Tawang - Pasar Senen (lambat 179 menit)

2. Kereta Api 1 Argo Bromo Anggrek Suraya Pasar Turi - Gambir (lambat 119 menit)

3. Kereta Api 209 Tegal ekspres Brebes - Pasar Senen (lambat 162 menit)

Kereta Api Barang

Kereta Api 2508, 2710, 2508, 2507

 

Saksikan vidio pilihan berikut ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.