Sukses

Bulan Suci Ramadan, 5.000 Alquran Disalurkan ke Papua Barat

Program penyaluran Alquran ke Papua Barat merupakan wujud komitmen untuk membumikan Al Qur’an di Nusantara.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramdhan, Yayasan Ammirul Ummah akan mendistribusikan Al Qur’an sebanyak 5.000 untuk Papua Barat. Program penyaluran Al Qur’an ini merupakan wujud komitmen Yayasan Ammirul Ummah dalam mensyiarkan Islam di nusantara serta membantu dalam pemenuhan Al Qur’an diseluruh pelosok negeri.

Acara yang dihelat di Masjid Al Ikhlas Kota Sorong dihadiri perwakilan Kementerian Agama Kota Sorong, Agung Sabela serta organisasi-organisasi keislaman di Kota Sorong seperti Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Sorong, Pemuda Islam Indonesia (PII) Kota Sorong, Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU). Selain itu, dihadiri juga lembaga-lembaga yang menjadi mitra dalam program penyaluran Al Qur’an ini.

Dalam sambutannya, Agung Sabela mengutarakan apresiasinya akan terlaksananya kegiatan ini. “Program ini merupakan langkah spektakuler yang dilakukan oleh Yayasan Ammirul Ummah karena telah mampu menghadirkan 5.000 Al Qur’an di Papua Barat, khususnya Kota Sorong," kata dia dalam keterangannya, Kamis (15/4/2021).

Sementara Ketua HMI Cabang Sorong Muhid Rumbalifar menyatakan masih sangat banyak yang membutuhkan Al Qur’an di Sorong. Ia pun bersyukur atas bantuan tersebut.

“Ketika saya diinformasikan bahwa akan penyaluran Al Qur’an di Papua Barat, tentu saya sangat bersyukur. Karena di Papua Barat khususnya di Sorong masih banyak yang membutuhkan Al Qur’an," ujar dia.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Membumikan Alquran

Furqon, selaku perwakilan dari Yayasan Amirul Ummah mengatakan program ini merupakan wujud komitmen untuk membumikan Al Qur’an di Nusantara. Selain Papua, Yayasan Ammirul Ummah telah menyalurakan sebanyak 10.000 Al Qur’an di Palu, 3.000 Al Qur’an di Gorontalo, 27.000 Al Qur’an di Lombok dan 6.000 Al Qur’an di Bali.

5.000 Al Quran ini rencananya akan menjagkau beberapa daerah seperti Sorong, Manokwari hingga Fakfak. Dan juga pulau-pulau di sekitar Sorong sampai Kepulauan Raja Ampat. Menebarkan Al Qur’an di bulan suci Ramadhan tentu menjadi momentum emas untuk melipatkgandakan aktivitas ibadah.

“Kita berharap ini merupakan jariyah yang jadi kebutuhan kita bersama. Mudah-mudahan Al Qur’an yang disumbangkan dapat memberikan bagi masyarakat Papua untuk mempelajari serta mentadabburi Al Qur’an.” Tutup Agung.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.