Sukses

Quraish Shihab: Mulailah Berpikir Perbaiki Diri dan Keluarga daripada Mengubah Dunia

Quraish Shihab juga menyatakan, janganlah kita berpikir menjadi lebih baik dari orang lain, tetapi berpikirlah menjadi lebih baik dari diri kita yang kemarin.

Liputan6.com, Jakarta Orang bijak berpesan, jika ingin menjadi orang terhormat dan tepercaya, maka berbuat baiklah kepada orang lain, niscaya rasa hormat dan cinta kepada kita akan bertambah. 

"Berbuat baik juga kepada orang yang tidak menyukai Anda. Niscaya mereka beralih menjadi teman," kata cendikiawan muslim Quraish Shihab.

Setelah itu, lanjutnya, janganlah dulu berpikir menjadi lebih baik dari orang lain, tetapi berpikirlah menjadi lebih baik dari diri kita yang kemarin.

Quraish Shihab juga menyatakan untuk tidak berpikir mengubah dunia, tetapi mulailah berpikir memperbaiki diri dan keluarga.

"Karena itulah cara yang benar untuk memperbaiki masyarakat dan bangsa," ucap Quraish Shihab di akhir renungannya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.