Sukses

Aplikasi Muslimnesia, Bantu Anak Muda Dalami Agama Islam

Muslimnesia hadir sebagai solusi menjawab kebutuhan generasi muslim muda modern Indonesia yang beberapa tahun terakhir mengalami perkembangan pesat.

Liputan6.com, Jakarta - Bulan Ramadan jadi momen di mana umat muslim giat memperdalam agama Islam. Untuk memudahkannya, aplikasi Muslimnesia hadir sebagai referensi anda kebutuhan belajar dan mendalami ilmu agama Islam.

Muslimnesia hadir sebagai solusi menjawab kebutuhan generasi muslim muda modern Indonesia yang beberapa tahun terakhir mengalami perkembangan pesat dalam mendalami ajaran agama serta menerapkan kaidah islam dalam hidup sehari-hari.

Berbagai hal islami mulai dari pakaian, beribadah tepat waktu, berdoa dalam segala aktivitas, hingga produk halal kini jadi perhatian bagi umat muslim.

Founder Muslimnesia Ariani Rudjito mengatakan, kebutuhan informasi muslim muda modern Indonesia tumbuh kian besar seiring dengan meningkatnya antusiasme mendalami ajaran Islam yang dimulai sejak usia muda.

"Dengan karakter aktif dan mobilitas tinggi ala milenial, generasi muslim muda modern Indonesia membutuhkan dukungan mewujudkan persona diri yang lebih baik. Teknologi kemudian menjadi jembatan dan sarana tak terpisahkan dalam mempelajari dan mengimplementasikan Islam, hingga lahirlah Muslimnesia," kata Ariani dalam keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Selasa (14/5/2019).

Dia mengatakan, aplikasi Muslimnesia adalah rujukan yang menyajikan wawasan ke-Islam-an yang lengkap sekaligus praktis sebagai pendukung gaya hidup Islami sehari-hari yang halal dan berkah.

Aplikasi ini merupakan besutan anak Indonesia yang paham benar dengan kebutuhan muslim di tanah air. Hal tersebut disampaikan melalui ragam fitur segar dan desain aplikasi simpel.

Muslimnesia lahir dari kebutuhan para Founder/Co-Founder yang sedang mengalami perjalanan spiritualitas masing-masing pada 2017 lalu.

Selain Ariani, Muslimnesia tercetus dari kolaborasi gagasan Billtraviano Harda, Muhammad Assad selaku Founder, dan Adrian Maulana selaku Co-Founder.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Fitur-Fitur Muslimnesia

Untuk menjawab kebutuhan umat muslim atas gaya hidup yang islami dan informasi-informasi lain yang dibutuhkan, Muslimnesia memiliki sejumlah fitur, antara lain adalah:

1. Cari Masjid:

Menyajikan informasi masjid terdekat berbasis lokasi sehingga memudahkan pengguna untuk menjalankan ibadah salat wajib ataupun sunah.

2. Jadwal Kajian

Menyediakan informasi jadwal belajar mengenai Islam (majelis taklim), juga berbasis kedekatan lokasi, interaktif, dan memungkinkan pengguna untuk memilih/menentukan topik dan ustaz pembimbing materi, serta dikembangkan untuk hadir dalam bentuk podcast.

3. Halal Radar

Fitur ini memberikan informasi tempat dan sarana publik yang telah memberikan pelayanan halal dan fasilitas yang Islami/Syariah (rumah sakit, hotel, dan restoran) berbasis kedekatan lokasi.

3 dari 3 halaman

Fitur Sedekah

Fitur ini membantu kalangan muslim muda bersedekah secara simplistis dengan pilihan kegiatan filantropi yang beragam.

Muslimnesia berkolaborasi dengan lembaga pengelola dana sosial terkemuka, antara lain Rumah Zakat dan ACT, sebagai mitra penyalur donasi.

Tak terkecuali fitur seperti “Quran dan Doa”, “Waktu Sholat”, “Kiblat” dan “Jadwal Puasa” yang simpel dan memudahkan pengguna menjalankan rangkaian ibadah wajib ataupun sunah.

(Tin/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.