Sukses

BPN Tegaskan Koalisi Prabowo-Sandi Masih Solid

Anggota Dewan Pengarah BPN Prabowo-Sandi, Fadli Zon menegaskan koalisinya masih solid.

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Fadli Zon menegaskan koalisinya masih solid. Ia merespons terbukanya peluang dari Kubu Jokowi-Ma'ruf bila Partai Demokrat berpindah koalisi.

"Ya saya tahu sejauh ini semuanya masih solid," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (29/4/2019).

Dia menegaskan, saat ini BPN Prabowo-Sandi juga tengah fokus pada proses pengawalan suara. Sehingga tidak mau terlalu ikut campur pada urusan internal partai politik koalisinya yakni Demokrat.

"Sekarang ini kita fokus pada mengawal suara mencegah kecurangan melawan kecurangan terangkan sikap partai politik akan ditentukan di serahkan pada partai politik masing-masing," ungkapnya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

TKN Buka Pintu

Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin membuka pintu bagi Partai Demokrat untuk bergabung. Wacana Partai Demokrat merapat ke koalisi Indonesia Bekerja mencuat karena melihat komunikasi Jokowi dengan Susilo Bambang Yudhoyono dan Agus Harimurti Yudhoyono berjalan baik.

Peluang ini disampaikan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Abdul Kadir Karding. Namun, dia berbicara masih terlalu dini membahas gabungnya Demokrat ke koalisi karena Jokowi belum dilantik menjadi Presiden untuk periode kedua.

"Kami kira masih terlalu dini untuk bergabungnya koalisi pendukung 02 ke 01 mengingat Presiden Jokowi belum dilantik kembali sebagai presiden. Namun kami menyambut baik komunikasi dan silaturahmi yang memperat rasa persaudaraan dan persatuan bangsa pasca- Pilpres 2019 ," kata Karding.

 

Reporter: Sania Mashabi

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.