Sukses

Real Count KPU di Kalteng 31 Persen: Jokowi 61,19 Persen, Prabowo 38,81 Persen

Pasangan capres cawapres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin unggul dari pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada hasil sementara real count.

Liputan6.com, Jakarta - Hingga hari ini, Selasa (23/4/2019), Komisi Pemilihan Umum (KPU) sedang melakukan penghitungan suara real count Pemilu 2019.

Hasil sementara real count di Kalimantan Tengah, pasangan capres cawapres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin unggul dari pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Berdasarkan real count yang dimuat dalam Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) KPU www.pemilu2019.kpu.go.id, pukul 13.45 WIB di Kalimantan Tengah, dengan suara masuk 2.577 dari 8.133 TPS (31.68572%), adalah sebagai berikut:

Joko Widodo-Ma'ruf Amin: 61,19 persen (268.507 suara)

Prabowo Subianto-Sandiaga Uno: 38,81 persen (170.314 suara)

Bagi masyarakat yang ingin memantau hasil atau update informasi real count Pilpres 2019, dapat mengakses laman https://pemilu2019.kpu.go.id/#/ppwp/hitung-suara/.

Sampai saat ini, KPU masih terus melakukan penghitungan suara, baik terhadap capres cawapres maupun calon anggota legislatif (caleg).

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.