Sukses

28 Kecamatan di Lebak Gelar Penghitungan Suara

Rekapitulasi suara secara terbuka itu sesuai aturan dan dihadiri oleh saksi, pengawas, masyarakat juga termasuk media massa.

Liputan6.com, Lebak - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di Kabupaten Lebak, Banten, melakukan penghitungan suara hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 di 28 kecamatan.

"Kami mengapresiasi penghitungan suara berjalan lancar," kata Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak Lita Rosita saat dihubungi, Minggu (21/4/2019).

Petugas melakukan penghitungan suara sejak Minggu pagi dan dipastikan hingga dini hari untuk menghitung suara calon presiden, anggota legislatif di tingkat DPR, DPRD provinsi, DPRD kabupaten dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

Rekapitulasi suara secara terbuka itu sesuai aturan dan dihadiri oleh saksi, pengawas, masyarakat juga termasuk media massa.

"Kami berharap rekapitulasi di 28 kecamatan berlangsung aman," kata Lita seperti dikutip Antara.

Menurut dia, berdasarkan aturan rekapitulasi suara dilaksanakan mulai 18 April 2019, namun karena wilayah Kabupaten Lebak dikeliling pegunungan dan perbukitan, sedikit mengalami keterlambatan pendistribusian logistik.

Pendistribusian logistik hasil pemilu di 345 PPS baru diterima PPK pada 19 dan 20 April 2019. Karena itu, penghitungan suara juga ada yang dilaksanakan tanggal 20 April, seperti Kecamatan Rangkasbitung dan Warunggunung.

Namun saat ini penghitungan suara sudah dilaksanakan di seluruh PPK yang tersebar di 28 kecamatan.

"Kami minta penghitungan/rekapitulasi suara ditargetkan Sabtu 4 Mei 2019 selesai sesuai aturan KPU," ujarnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rekapitulasi Dijaga Ketat

Sementara, Ketua Logistik PPK Rangkasbitung Iyan mengatakan penghitungan suara berjalan lancar. Para saksi, pengawas dan media massa menyaksikan penghitungan rekapitulasi suara tersebut.

Penghitungan suara di 16 desa dan kelurahan itu ditargetkan rampung dalam waktu 10 hari ke depan.

"Kami bekerja keras tanpa kenal lelah untuk menyelesaikan penghitungan suara tersebut," katanya.

Kapolres Lebak AKBP Dani Arianto mengatakan pengamanan di PPK Rangkasbitung cukupu ketat dengan melibatkan 40 personel yang dibantu sembilan personel brimob dari Polda Banten.

Begitu juga puluhan personel anggota TNI dilibatkan karena jumlah pemilih di Rangkasbitung cukup banyak.

"Kami berharap pelaksanaan rekapitulasi di PPK Rangkasbitung berjalan lancar," katanya.

Berdasarkan pemantauan, aparat TNI dilengkapi senjata melakukan pengamaman ketat kepada pengunjung.

Mereka berjaga di depan Kantor Kecamatan Rangkasbitung yang menjadi lokasi penghitungan/rekapitulasi suara.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.