Sukses

Soal Debat Capres, OSO: Biarkan Rakyat Pikirkan yang Dibicarakan Paslon

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menilai debat capres berlangsung dengan sangat luar biasa.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menilai debat perdana capres dan cawapers 2019. Menurut dia, ada pasangan calon yang menyuguhkan fakta dan rekayasa.

Debat diselenggarakan di Hotel Bidakara, Pancoran Jakarta Selatan, Kamis malam (17/1/2019).

"Hasil debat luar biasa antara fakta dan rekayasa," ucap OSO.

OSO menjelaskan, rekayasa yang dimaksud ialah saat berdialog dalam memberikan argumentasi.

"Ada yang direkayasa untuk masa depan, ada terekayasa untuk situasional," ujar dia.

Namun, OSO merahasikan pasangan mana yang menyajikan rekayasa. Yang jelas, menurutnya, hal itu akan berpengaruh kepada suara pasangan calon tersebut. Ia menyerahkan kepada publik untuk menilai. 

"Itu rahasia saya. Kenapa karena di sini kita menguji kemampuan daripada calon dan calon ini yang menentukan penonton gimana sikap jawaban itu yang bisa menjadi pilihan mereka. Jadi itu kita gak boleh mempengaruhi rakyat," jelas dia.

"Jadi biarkan rakyat berpikir memilih tentang apa yang mereka bicarakan tadi," tutup dia.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.