Sukses

Jokowi Minta Tidak Ada Pengerahan Massa Saat Pendaftaran Capres

Menurut Andi Gani, Jokowi hanya minta didoakan saja pada saat pendaftaran capres nanti.

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden petahana Joko Widodo atau Jokowi meminta kepada seluruh elemen relawan untuk tidak mengerahkan massa saat pendaftaran capres-cawapres di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Jumat 10 Agustus mendatang.

Ketua Umum Relawan Buruh Sahabat Jokowi, Andi Gani Nuwa Wea mengatakan pesan ini disampaikan Jokowi saat Rapat Umun Relawan Jokowi di Sentul International Convention Center (SICC), Sentul, Jawa Barat pada Sabtu 4 Agustus 2018 lalu.

"Pak Jokowi lansung berbicara kepada kami di ruang tertutup saat acara di rapat umum Sentul, kami diminta tidak mengerahkan massa sama sekali," kata Andi Gani di Jakarta, Rabu (8/8/2018).

Menurut Andi Gani, Jokowi hanya minta didoakan saja pada saat pendaftaran capres nanti. Sehingga, kata dia, pendaftaran nanti dapat berjalan dengan lancar.

"Pak Jokowi minta doakan saja dan sangat simpel. Jadi Pak Jokowi enggak ingin menunjukan kekuatannya, itu yang kami salut," ucap Andi Gani.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berdoa di Gedung Djoeang

Meski diminta tidak mengerahkan massa relawan, Andi Gani mengungkapkan pihaknya tetap akan memantau pendaftaran capres-cawapres yang akan dilakukan Jokowi dan cawapresnya.

"Kami akan gelar doa bersama di Gedung Djoeang, Jakarta," tandas Andi Gani.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.