Sukses

Ganjar Enggan Klaim Kemenangan untuk Jaga Suasana Kondusif

Ganjar mengatakan, ia kalah di 3 daerah.

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tak mau jumawa dengan perolehan hasil hitung cepat. Sejumlah lembaga menyatakan ia dan Taj Yasin unggul atas pasangan Sudirman Said dan Ida Fauziyah.

"Kita berdua enggak mengklaim-klaim dulu deh, supaya situasi bisa kondusif," kata Ganjar kepada wartawan, Rabu (27/6/2018).

Menurut Ganjar, pasangannya kalah di tiga tempat. Ia menyebut Brebes, Tegal dan Kebumen. Politikus PDIP ini mengatakan hasil hitung cepat merupakan angka sementara.

Karena itu, ia memilih menahan diri. "Kecuali nanti pihak Pak Dirman dan Mbak Ida mengumumkan itu," Ganjar berujar.

"Agar tidak terjadi perdebatan yang ke sana ke mari, kita mengerem dulu," ia menambahkan.

 

*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel. Ikuti juga Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Nonstop hanya di Liputan6.com.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.