Sukses

Polda Sulut Imbau KPU Utamakan Kesiapan Logistik di Kepulauan

Ada dua daerah yang menggelar Pilkada Sulut yakni Kabupaten Bolmong dan Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Liputan6.com, Manado - Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Bambang Waskito mengatakan, kondisi wilayah Kabupaten Sangihe memiliki banyak pulau dan cuaca yang kurang baik. Karena itu, Kapolda mengingatkan, agar jangan sampai terhambat proses pendistribusian logistik pilkada Sulut.

Polda Sulut sendiri sudah berkoordinasi dengan KPUD Sulutdan memberikan jaminan agar pilkada berjalan sesuai jadwal.

"Untuk logistik kesiapan pilkada, saya minta supaya yang di kepulauan diutamakan," ujar Bambang, Manado, Jumat 10 Februari 2017.

Bambang menjelaskan ada 250 anggota Polri akan diperbantukan di Polres Sangihe dan Polres Bolmong. "Hal ini dilakukan karena adanya permintaan Polresta Sangihe dan Bolmong dalam membantu pengawalan Pilkada 2017," ujar Bambang.

Sementara, pada kesempatan yang sama, Pangdam XIII Merdeka Manado Mayjen TNI Ganip Warsito mengatakan, di Sulut ada dua daerah yang menggelar pilkada yakni Kabupaten Bolmong dan Kabupaten Kepulauan Sangihe. Pengamanan pun disiapkan dengan menerjunkan ratusan personel TNI dan Polri.

"400 Prajurit TNI dipersiapkan untuk mengawal Pilkada Sulutdi Sangihe dan Bolmong. Jadi masing-masing ada 2 SSK (satuan setingkat kompi) yang akan mengawal jalannya pilkada di dua daerah itu," ungkap dia.

Ganip mengatakan, pengamanan adalah tugas dari TNI untuk mengawal dan menjamin Pilkada Sulut 2017 berjalan aman dan lancar. "Untuk itu saya sampaikan kepada prajurit TNI agar bersikap netral dalam melaksanakan pengamanan. Harus sesuai dengan prosedur yang berlaku," tegas Ganip.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini