Sukses

Satlitmas Kota Tangerang Siap Amankan Pemilu 2019

1500 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlitmas) disiapkan untuk Pengamanan Langsung (Pamsung) Pemilu 2019

Liputan6.com, Jakarta 1500 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlitmas) disiapkan untuk Pengamanan Langsung (Pamsung) Pemilu 2019. Berbagai pembekalan pun telah diberikan guna mendukung suksesnya Pemilu pada 17 April 2019.

Kepala Bidang Linmas Satpol PP Kota Tangerang, Wawan Fauzi menuturkan, saat ini seluruh wilayah di Kota Tangerang  sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi pemilu, termasuk pembentukan Pamsung. "Kebutuhan akan Pamsung cukup banyak. Kurang lebih di Kota Tangerang ada 5000-an TPS, jadi dibutuhkan Pamsung sekitar 10 ribu orang," jelasnya, Rabu (20/3/2019).

Dari jumlah yang cukup banyak tersebut, pihaknya butuh partisipasi masyarakat yang mau menjadi anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) khususnya dalam bidang Pamsung. "Ini agar kita bisa memenuhi kuota untuk Pamsung dalam pemilu serentak ini," ucapnya.

Oleh karena itu, guna memenuhinya, Bidang Perlindungan Masyarakat (Linmas) Satpol PP Kota Tangerang sudah melakukan pembinaan dan penyuluhan untuk anggota Linmas di tujuh kecamatan.

"Setiap apapun pasti ada kendala, tapi kami optimis, pada April seluruh Satlinmas yang kita persiapkan sebagai Pamsung ini sudah dapat menjalankan tugasnya dengan baik bersama dengan kepanitiaan lainnya. Sebab Pamsung tidak bisa terpisahkan dengan kepanitiaan Pemilu itu sendiri," tegasnya.

 

(*) 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini