Sukses

Ribuan Relawan Siap Antar Sahroni Nasdem Raih 300 Ribu Suara

Ribuan relawan Ahmad Sahroni Center (ASC) mendeklarasikan pemenangan calon legislator (caleg) petahana dari Partai Nasdem, Ahmad Sahroni.

Liputan6.com, Jakarta - Ribuan relawan Ahmad Sahroni Center (ASC) mendeklarasikan pemenangan calon legislator (caleg) petahana dari Partai Nasdem, Ahmad Sahroni yang kembali maju bertarung di Pileg DPR RI periode 2019-2024. Relawan optimistis mampu menjaring target 300 ribu suara pemilih untuk menggolkan Sahroni mewakili dapil DKI Jakarta III dan delapan caleg DPRD DKI Jakarta.

Acara deklarasi yang dihelat di Gedung Sport Mall, Kelapa Gading, Jakarta Utara itu setidaknya dihadiri oleh ribuan relawan ASC dari wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Barat, Minggu 3 Februari 2019. Anggota Komisi III DPR meyakini dukungan warga akan menghantarnya kembali sebagai representasi rakyat di gedung parlemen.

"Pileg 2014 saya hanya punya 400 relawan dan masyarakat memilih saya jadi anggota DPR. Sekarang saya didukung ribuan relawan. Bagaimana mungkin saya tidak semakin optimistis," yakin Sahroni yang disambut gempita relawan ASC.

"ASC dibentuk bukan semata untuk keperluan pemilu, tapi selama 6 tahun ini ASC aktif membantu masyarakat di Dapil 3," ucap anggota DPR RI Komisi III dalam keterangannya, Senin (4/3/2019).

Antusiasme masyarakat membangun ASC sebagai rumah aspirasi rakyat menurut Sahroni tidak lepas dari kerja keras mengubah paradigma pragmatisme politik warga menjadi rasional terhadap Anggota DPR yang nyata menyuarakan aspirasi mereka. Hal itu ditempuh dengan konsistensinya menjaga komitmen turun ke warga di setiap reses.

"Tak sekali pun saya absen mengunjungi masyarakat di masa reses. Tanpa mereka saya tidak bisa ada di DPR. Komitmen itu saya pegang teguh," ucap Sahroni.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Lahirkan Kader Terbaik

Sahroni menuturkan, buah dari realisasi komitmen tersebut melahirkan kader-kader terbaik ASC yang akan mewakili Partai NasDem di Pileg DPRD DKI Jakarta. Setidaknya 8 caleg DPRD dari ASC akan mewakili Nasdem, warga Jakbar, dan Jakut bertarung memperebutkan kursi di Kebon Sirih.

Ke delapan caleg itu Ketua ASC Imamuddin, Sekretaris ASC Tabroni, dan Likke Rae dengan daerah pemilihan di Jakarta Utara. Sementara untuk daerah Jakarta Barat, sejumlah Caleg DPRD turut mendapat amunisi dukungan tim ASC seperti Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Jakarta Barat Abdul Azis Muslim, Yane Yunarni, Agustinus Lomboan, Yon Samelly dan Jupiter.

"Semakin banyak kader-kader ASC dan NasDem di DPRD DKI, akan semakin mudah bagi kita memperjuangkan aspirasi masyarakat," tukas Sahroni.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.