Sukses

Andi Gilang Bagikan Tips Berkendara ke Peserta Honda CBR Track Day 2022 di Sirkuit Mandalika

PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak para pencinta sepeda motor untuk memacu adrenalin di ajang CBR Track Day 2022.

Liputan6.com, Mandalika - PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak para pencinta sepeda motor Honda untuk memacu adrenalin di ajang CBR Track Day 2022.

Sebelum menjajal performa Honda CBR250RR di Sirkuit Mandalika,  para peserta CBR Track Day 2022 mendapatkan arahan serta tips langsung dari Juara Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 kelas SuperSports 600, Andi Farid Izdihar (Andi Gilang), hari ini (27/11).

Andi Gilang berbagi tips terkait dasar-dasar teknik balap mulai dari pemanasan untuk mengindari cidera balap, persiapan perlengkapan untuk balapan seperti helm dan juga wearpack, hingga pengecekan motor yang akan digunakan.

Para peserta juga mendapatkan informasi seputar posisi berkendara saat di sirkuit, termasuk posisi badan saat melakukan cornering di lintasan balap.

Selain Andi Gilang, hadir pada penjelasan ini Adenanta Putra yang juga membanggakan Indonesia di ajang ARRC kelas AP250 bersama Honda CBR250RR. Duo pebalap ini juga membuka CBR Track Day 2022 dengan mengelilingi Sirkuit Mandalika sebanyak 2 putaran bersama New CBR250RR.

“Saya sangat senang dapat bertemu dan berbagi pengalaman balap dengan komunitas Honda pecinta kecepatan di CBR Track Day kali ini. Saya juga senang dapat mencoba New CBR250RR di lintasan Sirkuit Mandalika. Performanya sangat mantap untuk melibas sirkuit maupun saat digunakan untuk cornering. Saya harap teman-teman komunitas di sini dapat merasakan juga kesenangan berkendara dengan performa baru New CBR250RR,” ujar Gilang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prestasi Andi Gilang

Andi Gilang bersama Honda CBR600RR, benar-benar menunjukkan taringnya pada seri terakhir ARRC. Gilang bahkan mampu menyapu bersih podium pertama dalam dua race, sekaligus mencetak sejarah sebagai pebalap Indonesia pertama yang meraih gelar juara ARRC kelas Supersport (SS)600.

Kemenangan ini begitu dramatis, karena dengan hasil balapan terakhir, perolehan poin Andi Gilang menyamai pimpinan klasemen sebelumnya. Namun Andi dinyatakan sebagai kampiun kelas SS600 karena mengoleksi kemenangan lomba lebih banyak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.