Sukses

Top 3: Calon SUV Honda Unjuk Diri di Jawa Tengah dan iPhone 14 Dilengkapi Pendeteksi Kecelakaan Mobil

Sebelum dijual secara resmi, beberapa pabrikan cukup berani untuk memamerkan mobil yang dibalut kamuflase ke publik seperti yang dilakukan Honda dalam artikel "Setelah Jawa Barat, Calon SUV Honda Dipamerkan di Jawa Tengah"

Liputan6.com, Jakarta - Sebelum dijual secara resmi, beberapa pabrikan cukup berani untuk memamerkan mobil yang dibalut kamuflase ke publik seperti yang dilakukan Honda dalam artikel "Setelah Jawa Barat, Calon SUV Honda Dipamerkan di Jawa Tengah".

Selain itu, dua berita menarik lainnya adalah "Pengendara Motor Ini Diseruduk Babi Hutan, Begini Ceritanya" dan "iPhone 14 Dilengkapi Fitur yang Bisa Deteksi Kecelakaan Mobil". Berikut rangkumannya.

1. Setelah Jawa Barat, Calon SUV Honda Dipamerkan di Jawa Tengah

Calon SUV terbaru PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali dipamerkan ke beberapa wilayah Indonesia, dan kini berada di Jawa Tengah. Mobil yang merupakan pengembangan dari Honda SUV RS Concept ini, telah diwujudkan menjadi versi produksi massalnya.

Seperti saat tampil untuk pertama kalinya pada ajang GIIAS 2022 lalu, produk ini tampil dengan dengan menggunakan stiker body pada bagian eksteriornya di dalam sebuah display box khusus.

Baca selengkapnya di sini.

2. Pengendara Motor Ini Diseruduk Babi Hutan, Begini Ceritanya

Ada-ada saja kelakuan pengendara motor satu ini. Saat tengah berkendara, ia menjumpai babi hutan. Bukannya menghindar, ia malah membuntuti babi hutan seperti tengah menantang.

Tak ayal babi hutan langsung menyeruduknya. Video viral yang memerlihatkan kejadian ini diunggah oleh akun Instagram @memomedsos pada Selasa (6/9/2022). Berikut ini ulasan selengkapnya!

Baca selengkapnya di sini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. iPhone 14 Dilengkapi Fitur yang Bisa Deteksi Kecelakaan Mobil

Apple baru saja memperkenalkan jajaran iPhone 14 Series, yang terdiri dari iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max. Telepon pintar ini datang dengan dilengkapi beberapa fitur keselamatan mobil.

Disitat dari Carscoops, Kamis (8/9/2022), iPhone 14 ini memiliki fitur deteksi tabrakan yang disebut OnStar. Menurut perusahaan asal Amerika Serikat ini, smartphone anyarnya dilengkapi dengan akselerometer dual-core baru, yang mampu mendeteksi pengukuran G-force hingga 256G dan girskop rentang dinamis.

Baca selengkapnya di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.