Sukses

Wuling Kembali Lahirkan MPV 7-Seater Murah, Cuma Rp 150 Jutaan

Wuling kembali memperkuat imejnya sebagai pabrikan penghasil kendaraan dengan harga terjangkau

Liputan6.com, Jakarta - Wuling kembali memperkuat imejnya sebagai pabrikan penghasil kendaraan dengan harga terjangkau. Pasalnya, jenama asal Cina ini kembali menghadirkan multi purpose vehicle (MPV) tujuh penumpang terbarunya, yang diklaim sebagai yang paling murah di dunia.

Diansir Carnewschina, Senin (13/6/2022), dengan nama Wuling Jiachen, model ini hanya dibanderol US$10.459 atau setara dengan Rp 152,8 jutaan. Sedangkan untuk tipe paling tinggi, hanya dijual US$15.854 atau Rp 231,7 jutaan.

Sementara itu, Wuling Jiachen ini tidak akan hadir untuk pasar Eropa dalam waktu dekat. Namun diyakini akan diluncurkan di beberapa negara yang dekat dengan Cina atau pasar Asia.

Model ini, akan jadi mobil ketiga dari strategi Saic-GM-Wuling (SGMW) secara global. Hal tersebut, terlihat dari emblem bagian depan mobil ini yang berwarna perak, sedangkan untuk pasar lokal menggunakan emblem warna merah.

Menurut data MIIT Cina, Wuling Jiachen, memiliki dimensi panjang 4.785 mm, lebar 1.820 mm dan tinggi 1.760 mm. Di dalamnya, konfigurasi tempat duduk telah disusun melalui tiga baris dan dapat menampung 7 orang.

Dari sisi spesifikasinya, MPV 7-seater ini akan ditenagai dengan mesin empat silinder berkubikasi 1.5 liter turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 144 tk.

Jantung pacu tersebut dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan atau CVT sehingga dapat memberikan kenikmatan berkendara bagi pengemudinya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jadi Pesaing Wuling, Mobil Listrik Mungil Ini Bisa Tempuh Jarak 301 Km

Segmen mobil listrik dengan dimensi yang mungil, tengah menjadi incaran para produsen otomotif dunia. Di Cina contohnya, beberapa pembuat mobil lokal terus meluncurkan produk terbarunya untuk menjadi rival dari Wuling Mini EV dan Chery QQ Ice Cream.

Untuk merebut hati konsumennya, Changan Lumin Corn yang baru saja diluncurkan memiliki spesifikasi yang lebih yahud jika dibandingkan dengan dua kompetitornya tersebut.

Berdasarkan informasi Carnewschina, mobil listrik mungil ini memiliki daya jelajah hingga 301 kilometer dalam sekali pengecasan.

Model dasarnya, mobil listrik ini hadir dengan baterai LFP berkapasitas 12,92 kWh dan mampu menjelajah hingga 155 kilometer. Di atasnya, Changan Lumin Corn menyematkan baterai yang lebih besar, yakni 17,65 kwH dengan daya jelahah 210 kilometer.

Sementara kasta tertingginya, telah dibekali dengan baterai LFP berkapasitas 27,99 kWh dan dapat menempuh jarak 310 kilometer hanya dalam sekali pengecasan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini