Sukses

Top 3: Spesifikasi MINI Electric dan Nissan Indonesia Berniat Jual Mobil Listrik Murah

Liputan6.com, Jakarta - Informasi mengenai spesifikasi MINI Electric yang baru saja dirilis BMW Group Indonesia membuat penasaran pembaca Liputan6.com.

Tak cuma itu, informasi terkait perawatan mesin diesel Euro 4 Toyota, serta Nissan Indonesia yang berharap bisa niagakan mobil listrik murahnya di dalam negeri, juga menjadi sorotan pembaca.

Berikut ringkasan artikel terpopuler otomotif yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:

1. Spesifikasi Lengkap MINI Electric yang Masuk Indonesia

BMW Group Indonesia resmi melepas mobil listrik mewah, MINI Electric untuk pasar Indonesia. Kendaraan ramah lingkungan asal Inggris ini, hadir dengan dua pilihan, yaitu MINI Electric dan juga MINI Electric Collection.

MINI Electric ditawarkan dengan harga Rp 945 juta dan Mini Electric Collection Collection Rp 955 juta. Keduanya, dijual dengan status off the road. Namun jika on the road, sudah pasti harganya lebih dari Rp 1 miliar.

Head of MINI Asia Kidd Yam mengatakan, MINI Electric adalah model ikonik, dan tetap mempertahankan nilai historis dari merek asal Negeri Ratu Elizabeth tersebut. Namun, di luar itu semua, mobil listrik ini ditambahkan dengan sentuhan masa depan.

Selengkapnya baca di sini

2. Biar Selalu Tokcer, Begini Cara Merawat Mesin Diesel Euro 4 Toyota

Seluruh kendaraan bermesin diesel Toyota yang dipasarkan sejak April 2022 telah berstandar emisi Euro 4. Mesin diesel tersebut dibekali teknologi terkini, seperti turbo variabel, common-rail, dan intercooler yang membuat torsinya makin berlimpah.

Meski canggih, mesin tetap harus mendapatkan perawatan secara berkala agar selalu dalam kondisi prima. Berikut tips dari Auto2000 dalam merawat mesin diesel berstandar Euro 4 milik Toyota:

Selengkapnya baca di sini

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Nissan Berharap Bisa Jual Mobil Listrik Murahnya di Indonesia

Nissan telah menjual mobil listrik mungil murahnya yang bernama Sakura untuk pasar Jepang. Model ini, memiliki banderol cukup terjangkau, sekitar 1,78 juta yen atau setara dengan Rp 204 jutaan setelah dipotong subsidi.

Setelah meluncur di Negeri Matahari Terbit, kemungkinan besar mobil listrik mungil ini juga akan dipasarkan di berbagai negara lainnya. Lalu, bagaiamana peluang Nissan Sakura ini mengaspal di Indonesia?

Direktur Sales dan Marketing, PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), Tan Kim Piauw menjelaskan pihaknya berharap bisa menjual mobil listrik tersebut ke Tanah Air. Namun, untuk waktunya sendiri belum bisa diungkapkan lebih detail.

Selengkapnya baca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini