Sukses

Di Negara Ini Kendaraan Bermotor Bebas Pajak

Di Indonesia contohnya, ada banyak pajak yang ditanggung dalam sebuah kendaraan baik dibebankan kepada konsumen atau pun produsen. Misalnya saja pajak tahunan.

Liputan6.com, Jakarta - Di Indonesia contohnya, ada banyak pajak yang ditanggung dalam sebuah kendaraan baik dibebankan kepada konsumen atau pun produsen. Misalnya saja pajak tahunan.

Namun ternyata, ada satu negara yang justru membebaskan warganya dari setiap pajak kendaraan bermotor. Bahkan tidak ada pungutan apapun dalam penggunaan sarana umum.

Melansir kanal YouTube Alman Mulyana, negara itu adalah Arab Saudi. Pemerintahnya memang seolah memberikan angin segar bagi para pecinta otomotif.

"Di sini (Arab Saudi) perbedaannya itu mobil seperti Land Cruiser ya kalau di Indonesia itu pajaknya mahal. Kalau di sini itu bedanya gak ada pajak," ulas sang pemilik video.

Meski demikian, pemilik kendaraan masih harus membayar biaya KIR. Hal ini berkaitan dengan keselamatan berkendara yang tentunya dijunjung tinggi oleh setiap negara.

Setiap kendaraan yang sudah menjalani prosedur KIR akan mendapatkan label khusus sehingga mudah dicek setiap saat.

"Jadi, pajaknya itu cuma pas beli doang. Jadi setiap tahun itu hanya membayar kayak KIR ya. Nah contohnya seperti mobil saya ini ya, ini bayar KIR ya," terangnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berlaku ke Semua Model

Menariknya, pembebasan pajak kendaraan itu tidak cuma untuk satu jenis kendaraan saja, tapi merata. Artinya setiap model kendaraan dari entry level sampai premium tidak lagi punya biaya tambahan.

"Mau mobil apa itu, mobil apa saja, mobil Land Cruiser kan kalau di Indonesia harganya sekitar Rp2 miliar setengah, pajaknya kan lumayan itu. Tapi di sini setiap tahunnya itu hanya membayar sekitar 75 real, mobil apa pun itu semua rata harganya," ungkapnya.

Maka dari itu, tak sedikit dari warga negara Arab Saudi yang justru lebih mengutamakan untuk membeli jenis kendaraan dengan harga selangit.

"Makanya orang kaya di sini beli mobilnya itu yang bagus-bagus," ceritanya.

Wah! Benar-benar surga yang indah pastinya bagi para penyuka otomotif ya.

Sumber: Otosia.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini