Sukses

Pako Racing Armani, Pelek Khusus Vespa Matik Seharga Rp 4,5 Juta

Melihat tren pengguna Vespa yang terus berkembang mendorong Pako Group untuk menghadirkan pelek aftermarket yang diberi nama Pako Racing Armani.

Liputan6.com, Jakarta - Vespa matik menjadi salah satu jenis sepeda motor yang makin diminati di dalam negeri. Desainnya yang ikonik, serta brand-nya yang memiliki sejarah panjang di Tanah Air membuat skutik ini banyak dicari.

Melihat tren pengguna Vespa yang terus berkembang mendorong Pako Group untuk menghadirkan pelek aftermarket yang diberi nama Pako Racing Armani. Pelek ini ditujukan bagi pengguna skutik Vespa yang ingin tampil gaya.

"Vespa ini memiliki potensi besar karena penggunanya beli motor tidak cuma buat dipakai jalan tetapi juga banyak untuk dimodifikasi," terang Ivan Reza Dept Head Styling Designer Pako Group di Jakarta, Jumat (15/4/2022).

 

Disebutkan, pelek Pako Racing Armani ini terbuat dari material aluminium casting dan diproduksi di dalam negeri.

Untuk pengembangan pelek ini sendiri mencapai satu tahun dengan melalui pengujian durability product, material, korosi, dan ketahanan cat.

"Pelek ini dibuat dengan kualitas cukup baik dan mengenai kekuatan kami juga sangat memenuhi syarat dimana pengujian maximum load-nya sampai dikali dua," kata Reza.

"Produk kami sudah terstandarisasi dari segi material karena kami juga bermain di OEM (Original Equipment Manufacturer)," timpal Luthfillah Amin, Styling Design & Development Pako Group

Sekadar informasi, Pako Group memiliki pengalaman memproduksi pelek untuk jenis kendaraan OEM dalam dan luar negeri mulai dari Lexus, Toyota, dan Honda.

Pelek Pako Racing Armani hanya tersedia dalam satu ukuran, yakni 3,0 inci x 12 inci dengan pilihan warna black, silver, dan gun metal. Pelek untuk roda depan memiliki bobot 2,9 kg, sementara belakang 3,3 kg.

"Pada sepeda motor, 80 persen beban dan torsi ada di belakang jadi wheel belakang harus lebih kuat daripada bagian depan," jelas Luthfillah Amin.

Soal harga, pelek ini dijual dengan banderol Rp 4,5 juta untuk satu setnya. Pelek ini bisa dibeli melalui Boss Vespa ataupun via online.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dibuat Berdasarkan Hasil Riset

Bicara soal styling, Pako Group melakukan riset terkait bagaimana cara membuat pelek yang keren namun bisa mencakup keinginan pasar.

"Jadi kami tidak berpikir membuat desain dengan karakter tertentu, tetapi kami berpikir bagaimana kita bisa menggabungkan semua aspek. Jadi pelek ini bisa terlihat racy dengan warna tertentu, tapi juga bisa terlihat elegan," kata Reza.

Terkait pilihan warna yang ditawarkan, lagi-lagi hasil riset menyebutkan jika ketiga warna itu banyak menjadi pilihan. Meski demikian, pihaknya tidak menutup kemungkinkan untuk menghadirkan pilihan warna yang lain.

"Berdasarkan riset kami, black dan silver merupakan warna yang paling diminati di pasar. Kalau gun metal kami juga melihat ada potensi. Tapi kalau memang ada warna yang sekiranya di market pasarnya besar kami akan coba hadirkan warna lain," tutup Reza.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.