Sukses

Deretan Kendaraan BMW yang Mengawal Balapan MotoGP 2022

Pada 2022, komitmen BMW M GmbH sebagai official Car of MotoGP berlanjut. Deretan kendaraan yang bertugas, di ajang balap motor paling bergengsi di dunia ini, adalah M2 CS Racing

Liputan6.com, Jakarta - Komitmen BMW M GmbH sebagai official Car of MotoGP berlanjut di musim balap 2022. Ada sejumlah kendaraan BMW yang bertugas, di antaranya M2 CS Racing serta BMW M3 Competition.

Dalam ajang MotoGP Mandalika 2022, BMW M GmbH menghadirkan BMW M3 Competition dan BMW M2 CS Racing terbaru untuk mengawal para pembalap MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTT).

BMW M2 CS yang hadir di ajang ini merupakan model kendaraan teranyar, yang baru diluncurkan secara global pada 14 Februari 2022 menggunakan Anniversary Design untuk rayakan ulang tahun BMW M ke-50 (50 Jahre BMW M).

BMW M juga menghadirkan BMW M 1000 RR Safety Bike yang merupakan motor M pertama dari BMW Motorrad untuk mengawal jalannya MotoGP sejak 2021.

"Selain BMW M2 CS Racing dan juga BMW M3 Competition, BMW Indonesia dukung Mandalika Grand Prix Association (MGPA) untuk sukseskan MotoGP Indonesia dengan menjadi Official Mobility Partner dengan membawa BMW 330e M Sport," ujar President Director BMW Group Indonesia Ramesh Divyanathan dalam keterangan resminya.

Sementara itu, 'M' yang merupakan singkatan dari Motorsport merupakan sesuatu yang digaris bawahi dengan BMW M2 CS Racing MotoGP Safety Car terbaru. BMW M GmbH menggabungkan mobil produksi berperforma tinggi dan motorsport di bawah satu atap.

"Dengan alasan inilah kami memilih mobil balap dari jajaran BMW M Motorsport untuk menjadi MotoGP Safety Car baru, pilihan yang tepat untuk menandai ulang tahun BMW M ke-50. BMW M2 CS Racing telah sukses di berbagai kejuaraan dan sebagai mobil balap murni, sangat cocok untuk memimpin lapangan sebagai Safety Car di ajang balap motor terbesar dan paling kompetitif di dunia," tambah Ramesh.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

BMW M3 Competition

Selain itu, kendaraan listrik BMW 330e M Sport menjadi Safety Car MGPA khusus untuk Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Safety Car BMW ini juga telah digunakan pada Tes MotoGP Mandalika 2022, sebagai ujian pramusim terakhir jelang MotoGP musim ini dan ajang MotoGP itu sendiri.

"Hadir dengan desain livery BMW M 50th Anniversary, BMW 330e M Sport menyesuaikan tema dengan BMW M2 CS Racing dan gambarkan DNA Motorsport dari BMW M dalam edisi merayakan perjalanan 50 tahunnya yang luar biasa,"

"Kami harap rangkaian inisiatif ini sekali lagi dapat buktikan komitmen BMW Indonesia untuk mendukung perkembangan Motorsport di Indonesia dan kerjasama antara BMW Indonesia dengan MGPA dapat terus diperkuat di masa depan," tutup Ramesh.

3 dari 3 halaman

Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini